Pendampingan UMK Binaan Grup MIND ID Perluas Pasar hingga Promosikan Produk

Selasa, 16 Januari 2024 - 11:14 WIB
loading...
Pendampingan UMK Binaan...
BUMN Holding Industri Pertambangan, MIND ID berkomitmen terhadap pendidikan dan pengembangan UMKM sebagai upaya peningkatan ekonomi daerah sekitar tambang. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - BUMN Holding Industri Pertambangan, MIND ID berkomitmen terhadap pendidikan dan pengembangan UMKM sebagai upaya peningkatan ekonomi daerah sekitar tambang. Potensi dari masing-masing wilayah yang diberi perhatian dan kesempatan pendampingan oleh grup MIND ID diharapkan bisa meningkatkan ekonomi daerah setempat.



Tidak hanya dari sisi menyempurnakan produk dari sisi produsen, tapi juga dari kondisi pasar. Tidak kalah penting, perluasan pasar untuk meningkatkan penjualan, seperti halnya pameran yang digelar dalam acara Natal BUMN kali ini.

Sejumlah UMK Binaan Grup MIND ID ikut serta memamerkan produk-produk buatannya. Melalui program ini, beberapa UMK binaan Grup MIND ID berhasil ikut serta dalam pameran nasional yang digelar di Hall B Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta pada 15 Januari 2024.



Beberapa UMKM yang ikut serta adalah UMK minuman Dapur Eny yang menjual produk kolang-kaling dan UMK kerajinan Handayani Geulis yang menjual batik Bogor motif patepung lawung berupa kain dan selendang. Kedua UMK tersebut adalah binaan PT Aneka Tambang Tbk (Antam).

Selanjutnya ada UMK binaan PT Bukit Asam Tbk (PTBA), yaitu Kopi Cap Bukit Jempol dan SIBA Rosella. Keduanya adalah UMK minuman yang menjual kopi serta rosella.

Selain itu, ada juga UMK kerajinan binaan PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) Ulos Sibolang dan RB Toba dan Samosir. Kedua UMK tersebut menjual ulos dan batik ulos.

Tak ketinggalan, UMK kerajinan binaan PT Timah Tbk juga ikut serta dalam pameran tersebut, yakni 3Shesca Decoupage. UMK tersebut menjual kerajinan anyaman pandan dengan teknik decoupage merupakan pengaplikasian bahan seperti tisu bermotif ke berbagai media.

"MIND ID memiliki segudang program Pendanaan Usaha Mikro dan Kecil (PUMK) yang bertujuan untuk meningkatkan perekonomian nasional, khususnya kemampuan UMK," kata Sekretaris Perusahaan MIND ID, Heri Yusuf.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1341 seconds (0.1#10.140)