IHSG Sepekan Turun 0,55% Ditutup di Posisi 7.295

Sabtu, 24 Februari 2024 - 08:40 WIB
loading...
IHSG Sepekan Turun 0,55%...
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sepekan ini mengalami penurunan sebesar 0,55%, ditutup di posisi 7.295,095. FOTO/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) selama periode tanggal 19 sampai dengan 23 Februari 2024 mengalami penurunan 0,55% dan ditutup di posisi 7.295,095 dari 7.335,545 pada penutupan pekansebelumnya. Perdagangan sahamdi Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode tersebut ditutup bervariasi.

"Rata-rata nilai transaksi harian saham mengalami perubahan yaitu sebesar 26,56% menjadi Rp10,15 triliun dari Rp13,82 triliun pada sepekan yang lalu,"ungkap Sekretaris Perusahaan BEI Kautsar Primadi Nurahmad dalam keterangan resmi.



Dia melanjutkan, kapitalisasi pasar sepekan ini mengalami perubahan, yaitu sebesar 0,27% dari Rp11.603,01 triliun pada sepekan sebelumnya menjadi Rp11.572,22 triliun pada penutupan pekan ini. Adapun rata-rata frekuensi transaksi harian saham turut mengalami perubahan sebesar 2,01% menjadi 1.268.643 kali transaksi dari 1.294.615 kali transaksi pada sepekan lalu.



Sementara, rata-rata volume transaksi harian saham mengalami perubahan sebesar 13,08% selama sepekan, menjadi 15,406 miliar saham dari 17,723 miliar saham pada sepekan lalu. Investor asing pada Jumat (23/2) mencatatkan nilai jual bersih sebesar Rp1,05 triliun dan sepanjang tahun 2024 investor asing telah mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp21,08 triliun.

"Sepanjang tahun 2024 terdapat 18 perusahaan yang mencatatkan sahamnya di BEI, sehingga saat ini total Perusahaan Tercatat di BEI mencapai 920 perusahaan," tambahnya.
(fjo)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Awal Pekan Depan, IHSG...
Awal Pekan Depan, IHSG Diprediksi Konsolidasi di Rentang 6.200-6.300
Tutup Pekan Ini, IHSG...
Tutup Pekan Ini, IHSG Kembali Terperosok 1,94% ke 6.258
Dalam Sekejap, Harta...
Dalam Sekejap, Harta Wanita Terkaya di Indonesia Ini Lenyap Rp62 Triliun
IHSG Masih Memerah di...
IHSG Masih Memerah di 6.221, Cek Saham Apa Saja yang Pesakitan
Sempat Ambruk 7%, IHSG...
Sempat Ambruk 7%, IHSG Ditutup Turun 3,84% ke Level 6.223
BEI Beberkan Penyebab...
BEI Beberkan Penyebab IHSG Terpuruk 6% Lebih hingga Trading Halt
IHSG Longsor hingga...
IHSG Longsor hingga 6%, Wamen Investasi Soroti Soal Konsistensi Kebijakan Pemerintah
Dasco Pastikan Sri Mulyani...
Dasco Pastikan Sri Mulyani Tidak Mundur, Kondisi Fiskal RI Kuat
Dasco dan Anggota DPR...
Dasco dan Anggota DPR Datangi BEI usai IHSG Anjlok Parah, Ada Apa?
Rekomendasi
Suami-Istri di Asahan...
Suami-Istri di Asahan Tewas Bersimbah Darah di Kamar, Diduga Korban Pembunuhan
Pejuang SNBT Merapat,...
Pejuang SNBT Merapat, Ini Daya Tampung Prodi Teknik Pertambangan di Unej dan Unhas
Desak Teror ke Kantor...
Desak Teror ke Kantor Tempo Diusut, PKB: Tanpa Pers, Demokrasi Terkikis
Berita Terkini
Travel Gelap Marak di...
Travel Gelap Marak di Musim Mudik, Waspadai Ciri dan Modusnya
11 menit yang lalu
Kemendag: Ekonomi Kreatif...
Kemendag: Ekonomi Kreatif Punya Potensi Besar untuk Ekspor
1 jam yang lalu
Wamen Todotua Tawarkan...
Wamen Todotua Tawarkan Investasi di Sektor Hilirisasi ke 40 Investor Australia
1 jam yang lalu
Kemenekraf, BSSN, dan...
Kemenekraf, BSSN, dan Kemendag Teken MoU Perkuat Ekonomi Kreatif
2 jam yang lalu
BRI Gandeng HKI Dorong...
BRI Gandeng HKI Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Optimalisasi Kawasan Industri
2 jam yang lalu
Panen Perdana, Rembuk...
Panen Perdana, Rembuk Pemuda Komitmen Wujudkan Swasembada Pangan
2 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penduduknya...
10 Negara Penduduknya Paling Bahagia di Dunia Tahun 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved