IHSG Sepekan Turun 0,55% Ditutup di Posisi 7.295

Sabtu, 24 Februari 2024 - 08:40 WIB
loading...
IHSG Sepekan Turun 0,55%...
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sepekan ini mengalami penurunan sebesar 0,55%, ditutup di posisi 7.295,095. FOTO/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) selama periode tanggal 19 sampai dengan 23 Februari 2024 mengalami penurunan 0,55% dan ditutup di posisi 7.295,095 dari 7.335,545 pada penutupan pekansebelumnya. Perdagangan sahamdi Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode tersebut ditutup bervariasi.

"Rata-rata nilai transaksi harian saham mengalami perubahan yaitu sebesar 26,56% menjadi Rp10,15 triliun dari Rp13,82 triliun pada sepekan yang lalu,"ungkap Sekretaris Perusahaan BEI Kautsar Primadi Nurahmad dalam keterangan resmi.



Dia melanjutkan, kapitalisasi pasar sepekan ini mengalami perubahan, yaitu sebesar 0,27% dari Rp11.603,01 triliun pada sepekan sebelumnya menjadi Rp11.572,22 triliun pada penutupan pekan ini. Adapun rata-rata frekuensi transaksi harian saham turut mengalami perubahan sebesar 2,01% menjadi 1.268.643 kali transaksi dari 1.294.615 kali transaksi pada sepekan lalu.



Sementara, rata-rata volume transaksi harian saham mengalami perubahan sebesar 13,08% selama sepekan, menjadi 15,406 miliar saham dari 17,723 miliar saham pada sepekan lalu. Investor asing pada Jumat (23/2) mencatatkan nilai jual bersih sebesar Rp1,05 triliun dan sepanjang tahun 2024 investor asing telah mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp21,08 triliun.

"Sepanjang tahun 2024 terdapat 18 perusahaan yang mencatatkan sahamnya di BEI, sehingga saat ini total Perusahaan Tercatat di BEI mencapai 920 perusahaan," tambahnya.
(fjo)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
IHSG Berpotensi Lanjutkan...
IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan ke 6.700, Investor Pantau Data Inflasi
IHSG Berpotensi Menguat...
IHSG Berpotensi Menguat Pekan Depan, Investor Pantau Data Inflasi dan Ekonomi AS
10 Saham Paling Boncos...
10 Saham Paling Boncos dalam Sepekan 21-25 April 2025, Intip Daftarnya
Daftar Lengkap 10 Saham...
Daftar Lengkap 10 Saham Paling Cuan Pekan Ini: Ada Emiten Melesat 115 Persen
Rapor Bursa Sepekan:...
Rapor Bursa Sepekan: IHSG Naik 3,74 Persen, Market Cap Tumbuh Rp441 Triliun
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
IHSG Akhir Pekan Dibuka...
IHSG Akhir Pekan Dibuka Hijau ke 6.660, Unilever Pimpin Top Gainers
Prabowo: Kalau Pangan...
Prabowo: Kalau Pangan Aman, Nggak Usah Takut Saham Naik Turun
Pasar Saham Menghijau,...
Pasar Saham Menghijau, IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.455
Rekomendasi
Kronologi Jonathan Frizzy...
Kronologi Jonathan Frizzy Terseret Kasus Narkoba, Masih Berstatus Saksi
Kornas Kawan Indonesia...
Kornas Kawan Indonesia Desak Penegak Hukum Usut Tuntas Orang Tamak Dalam Program MBG
Putin Umumkan Gencatan...
Putin Umumkan Gencatan Senjata 3 Hari untuk Perayaan Kemenangan Perang Dunia II
Berita Terkini
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
6 menit yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
8 menit yang lalu
Kementerian BUMN Dorong...
Kementerian BUMN Dorong Penguatan Komunikasi Digital Lewat Workshop Media Sosial Berbasis AI
38 menit yang lalu
Kinerja Positif, Indonesia...
Kinerja Positif, Indonesia Re Catat Laba Konsolidasi Rp72,7 Miliar di 2024
1 jam yang lalu
19 Perusahaan Korsel...
19 Perusahaan Korsel Bakal Tambah Investasi Rp30 Triliun usai Bertemu Prabowo, Ini Daftarnya
2 jam yang lalu
Optimalkan Potensi KEK...
Optimalkan Potensi KEK Mandalika dengan Membangun Ekosistem Pariwisata Hijau
2 jam yang lalu
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved