Cetak Prestasi Gemilang, Bank Jatim Sabet Dua Penghargaan Sekaligus

Sabtu, 18 Mei 2024 - 14:43 WIB
loading...
Cetak Prestasi Gemilang,...
Bank Jatim meraih dua penghargaan atas kinerja bisnisnya. Pertama, The Best Human Capital for Contributing to Regional Income Through Digital Financial Service Programs. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk ( Bank Jatim ) meraih dua penghargaan atas kinerja bisnisnya. Pertama, The Best Human Capital for Contributing to Regional Income Through Digital Financial Service Programs (Category: Regional Bank) yang diterima oleh Direktur Operasi Bank Jatim Arif Suhirman.

Kedua, Best Leader for Transformation Progress Acceleration to Optimizing Market Potential (Category: KBMI2, BPD) yang diterima oleh Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman.

Busrul menjelaskan, pihaknya sangat mengapresiasi atas penghargaan yang diberikan kepada perseroan di tengah persaingan perbankan yang sangat ketat. Maka dari itu, Bank Jatim berkomitmen untuk selalu beradaptasi, berkembang, dan berinovasi secara terus menerus sebagai upaya untuk tumbuh berkelanjutan.

“Tentu saja penghargaan ini akan menjadi semangat dan motivasi kami untuk terus berinovasi dan mengembangkan produk serta layanan,” tegasnya, Sabtu (18/5/2024).

Lebih lanjut, Busrul mengatakan, ada lima transformasi yang dilakukan oleh Bank Jatim. Salah satunya yaitu transformasi human capital . Menurut Busrul, dengan mengelola sumber daya manusia secara baik dan optimal, Bank Jatim akan mampu melahirkan pemimpin yang unggul dan tangguh serta berbudaya Expresi seperti corporate culture Bank Jatim.

“Kami juga terus mendorong peningkatan kualitas dan integritas human capital,” paparnya.



Busrul menambahkan, Bank Jatim saat ini juga tengah gencar mengembangkan digital banking lewat brand JConnect. Pertumbuhannya pun sangat baik. Pada triwulan I 2024, JConnect Mobile telah memiliki 677.362 user.

Angka tersebut naik 25,77% (YoY). Sementara untuk nominal transaksinya tercatat Rp4,9 triliun atau tumbuh 66,6% (YoY).

“Kemudian, JConnect QRIS kami juga sudah mencapai 151.404 user atau naik 113,74 persen (YoY) dengan nominal transaksi sebesar Rp 126,43 miliar atau meningkat 173,84 persen (YoY),” tuturnya.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1896 seconds (0.1#10.140)