Indonesia Re Bangun Platform Digital Terintegrasi Bernama RIU Connect

Sabtu, 08 Juni 2024 - 14:28 WIB
loading...
A A A
RIU Connect adalah platform digital yang dapat memfasilitasi adminitrasi dan transaksi antara perusahaan asuransi dan reasuransi yang mendorong transparansi bisnis karena setiap transaksi, perpindahan data dan pertukaran informasi dapat disaksikan, dipantau oleh semua pihak yang terlibat dalam transaksi tersebut.

“Sebagai pelaku bisnis, terutama di industri keuangan yang highly regulated, RIU Connect membuat waktu kita menjadi lebih efisien juga membangun kepercayaan yang lebih kuat bagi dua belah pihak, karena bisa dipastikan minim risiko terjadi perbedaan data,” kata Beatrix Direktur Pengembangan dan Teknologi Informasi Indonesia Re, Santi Anugrah.

Kepala Divisi TI Indonesia Re, Allan Prakosa mengatakan, H2H RIU Connect ditujukan untuk menyempurnakan tahapan pengembangan front service untuk penerimaan, penyampaian klaim bisnis, dan proses pembayaran keuangan dengan menggunakan sistem payment gateway.

“Melalui digitalisasi model bisnis ini, proses administrasi jadi lebih seamless, kualitas data meningkat, dan kualitas layanan pun meningkat,” kata Allan Prakosa.

Kepala Divisi Client Market & Treaty, Widyo Dimastowo menjelaskan, beberapa jenis informasi terkait treaty seperti statement of account, outstanding claim, juga bordero premium & claim bisa diterima dan diakses langsung dari RIU Connect oleh setiap Cedant yang telah membuat akun.

“Ini adalah bentuk simplifikasi proses administrasi dan integrasi data untuk kemudahan akses di industri asuransi,” kata Widyo Dimastowo.

Peningkatan kualitas data memungkinkan pengambilan keputusan yang lebih tepat, manajemen risiko yang lebih baik, dan pengembangan produk reasuransi inovatif yang disesuaikan dengan kebutuhan spesifik.
(akr)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1464 seconds (0.1#10.140)