3 Fitur Baru di BTN Mobile Permudah Nasabah Mengelola Keuangan dan Bertransaksi
loading...
A
A
A
JAKARTA - Menjelang semester II tahun 2024, BTN makin inovatif dalam meningkatkan kenyamanan bertransaksi dengan menampilkan tiga fitur baru pada aplikasi digital unggulannya, BTN Mobile . Tiga fitur baru tersebut adalah fitur reksadana, online money changer dan top up electronic money (e-money).
Ketiganya akan menjadi fitur favorit baru para nasabah BTN agar lebih siap mengelola keuangan dan bertransaksi dengan lebih mudah dan efisien. Baca Juga: Punya 4 Fitur Anyar, BTN Mobile Makin Agresif Tahun Ini
”Melalui fitur Reksadana, BTN Mobile memberikan kemudahan bagi para penggunanya dengan transaksi investasi yang aman, mudah, dan kredibel. Nasabah bisa menentukan portofolio investasi berdasarkan analisa profil risiko yang telah dilakukan,” ujar SEVP Digital Business BTN, Thomas Wahyudi dalam keterangan tertulisnya di Jakarta.
Untuk fitur reksadana, BTN menggandeng sejumlah manajer investasi di antaranya Trimegah Asset Management, Manulife Asset Management Indonesia, Mandiri Manajemen Investasi, Sucorinvest Asset Management, Batavia Prosperindo Asset Management, Schroders Investment Management Indonesia, Bahana TCW Investment Management, dan BRI Manajemen Investasi dengan berbagai produk reksadana mulai dari jenis reksadana pasar uang, reksa dana pendapatan tetap, reksadana saham maupun reksadana campuran.
Dengan fitur Reksadana ini, nasabah bisa menikmati informasi terkini tentang reksadana, kemudahan dalam pembelian dan penjualan reksadana, serta memantau portofolio investasi secara real-time. Akses semua kemudahan ini cukup dengan meng-update aplikasi BTN Mobile ke versi terbaru di Market Store.
“Target kami bisa terus menghadirkan berbagai produk reksa dana dari banyak manager investasi mengikuti perkembangan kebutuhan investasi nasabah sehingga lini produk reksadananya semakin variatif sesuai dengan profil investasi nasabah BTN,” kata Thomas.
Tak hanya berhenti di situ, BTN Mobile juga akan meluncurkan fitur Online Money Changer. Fitur ini memudahkan nasabah untuk menukar mata uang asing, khususnya US Dollar, dengan nilai tukar yang kompetitif.
Nasabah bisa melakukan transaksi penukaran mata uang asing dan melacak riwayat transaksinya langsung dari ponsel mereka secara real time. Ke depan, akan ada penambahan mata uang lainnya untuk memenuhi semua kebutuhan Sahabat BTN.
“Pengembangan fitur BTN Mobile menjawab kebutuhan nasabahyang memerlukan layanan yang lebih cepat, simple serta adaptif dengan dinamika kehidupan mereka namun tetap efisien. BTN mencatat pertumbuhan pada keseluruhan jenis transaksi pada BTN Mobile sebesar kurang lebih 150% pada Mei 2024 dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya” kata Thomas.
Ketiganya akan menjadi fitur favorit baru para nasabah BTN agar lebih siap mengelola keuangan dan bertransaksi dengan lebih mudah dan efisien. Baca Juga: Punya 4 Fitur Anyar, BTN Mobile Makin Agresif Tahun Ini
”Melalui fitur Reksadana, BTN Mobile memberikan kemudahan bagi para penggunanya dengan transaksi investasi yang aman, mudah, dan kredibel. Nasabah bisa menentukan portofolio investasi berdasarkan analisa profil risiko yang telah dilakukan,” ujar SEVP Digital Business BTN, Thomas Wahyudi dalam keterangan tertulisnya di Jakarta.
Untuk fitur reksadana, BTN menggandeng sejumlah manajer investasi di antaranya Trimegah Asset Management, Manulife Asset Management Indonesia, Mandiri Manajemen Investasi, Sucorinvest Asset Management, Batavia Prosperindo Asset Management, Schroders Investment Management Indonesia, Bahana TCW Investment Management, dan BRI Manajemen Investasi dengan berbagai produk reksadana mulai dari jenis reksadana pasar uang, reksa dana pendapatan tetap, reksadana saham maupun reksadana campuran.
Dengan fitur Reksadana ini, nasabah bisa menikmati informasi terkini tentang reksadana, kemudahan dalam pembelian dan penjualan reksadana, serta memantau portofolio investasi secara real-time. Akses semua kemudahan ini cukup dengan meng-update aplikasi BTN Mobile ke versi terbaru di Market Store.
“Target kami bisa terus menghadirkan berbagai produk reksa dana dari banyak manager investasi mengikuti perkembangan kebutuhan investasi nasabah sehingga lini produk reksadananya semakin variatif sesuai dengan profil investasi nasabah BTN,” kata Thomas.
Tak hanya berhenti di situ, BTN Mobile juga akan meluncurkan fitur Online Money Changer. Fitur ini memudahkan nasabah untuk menukar mata uang asing, khususnya US Dollar, dengan nilai tukar yang kompetitif.
Nasabah bisa melakukan transaksi penukaran mata uang asing dan melacak riwayat transaksinya langsung dari ponsel mereka secara real time. Ke depan, akan ada penambahan mata uang lainnya untuk memenuhi semua kebutuhan Sahabat BTN.
“Pengembangan fitur BTN Mobile menjawab kebutuhan nasabahyang memerlukan layanan yang lebih cepat, simple serta adaptif dengan dinamika kehidupan mereka namun tetap efisien. BTN mencatat pertumbuhan pada keseluruhan jenis transaksi pada BTN Mobile sebesar kurang lebih 150% pada Mei 2024 dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya” kata Thomas.