Ini Alasan Fauzi Baadilla Ditunjuk sebagai Komisaris PT Pos

Rabu, 24 Juli 2024 - 19:39 WIB
loading...
Ini Alasan Fauzi Baadilla...
Ini alasan Menteri BUMN tunjuk Fauzi Baadilla jadi Komisaris PT Pos. Foto/Instagram
A A A
JAKARTA - Staf Khusus Menteri BUMN, Arya Sinulingga mengungkapkan alasan Menteri BUMN, Erick Thohir mengangkat aktor kondang, Fauzi Baadilla sebagai salah satu komisaris independen PT Pos Indonesia. Alasannya, sosok Fauzi Baadilla dibutuhkan untuk mengembangkan industri kreatif.

Arya mengatakan, PT Pos Indonesia tengah mengalami perombakan perannya sebagai perusahaan negara yang bergerak di bidang logistik. PT Pos Indonesia kini mengemban tugas untuk mengembangkan industri kreatif di kalangan milenial dan Gen-Z, sehingga dapat memaksimalkan potensi aset yang sudah ada seperti Pos Bloc di Jakarta.

"Artinya apa? Memang ini bagian transformasi kepada urusan-urusan yang namanya kreatif, digital, dan sebagainya. Dan kalian tahu nggak? Berapa banyak asetnya PT Pos yang harus kita berdayakan dengan digabungkan dengan industri kreatif," ungkap Arya selepas menghadiri acara di Pos Bloc, Jakarta Pusat, Rabu (24/7/2024).



Arya menambahkan PT Pos yang mendukung pada industri kreatif dan digital, kini juga mulai meluas ke seluruh Indonesia. Contohnya Pos Bloc di Kota Medan, Sumatera Utara, yang tetap beroperasi hingga tengah malam guna mendukung keberlangsungan para pegiat industri kreatif disana.

"Lihat Pos Bloc Medan. Sampai jam berapa malam? Mungkin cuma dialah tempat yang dimana Mall sudah tutup semua, dia masih buka. Dan di sana tiap Minggu, banyak banget teman-teman kreatif itu, pegiat Industri kreatif, dan sebagainya," ujarnya.

Arya menegaskan Kementerian BUMN membutuhkan sosok seperti Fauzi Baadilla, yang telah malang melintang dalam industri kreatif tanah air sebagai aktor. Sosok Fauzi, dipandang mewakili geliat pegiat Industri kreatif kekinian di tanah air.

"Dan kami butuh namanya Fauzi Baadilla. Dia pergi ke PT Pos Indonesia (karena) kita mau pergi ke arah mengawinkan PT Pos ini dengan Industri kreatif, gitu," tegas Arya.



Diketahui, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengangkat Fauzi Baadilla menjadi Komisaris Independen PT Pos Indonesia (Persero).

Erick Thohir juga menetapkan Muhammad Budi Djatmiko selaku Komisaris Independen perusahaan. Pada saat yang sama, pemegang saham memberhentikan Guntur Iman Nofianto dari jabatannya, efektif sejak 1 April 2024 karena masa tugasnya yang telah berakhir.

Selain berperan sebagai aktor, Fauzi Baadila pernah ditunjuk Partai Gerindra untuk memimpin relawan Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Saat itu dia menjadi koordinator relawan.
(fch)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ancol Rombak Jajaran...
Ancol Rombak Jajaran Komisaris: Mantan Bos Garuda Jadi Komut, Ada Juga Cak Lontong
BULOG Jatim Serap Hasil...
BULOG Jatim Serap Hasil Panen Hingga 300 Ribu Ton Setara Beras
Fundamental Kuat, SIG...
Fundamental Kuat, SIG Siapkan Buyback Saham Rp300 Miliar
Direktur Utama BRI Hery...
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Terpilih Menjadi Ketua Umum PERBANAS
Seusai Lebaran Masyarakat...
Seusai Lebaran Masyarakat Berbondong Investasi Emas di Pegadaian Galeri 24
Lewat UMKM EXPO(RT),...
Lewat UMKM EXPO(RT), BRI Bantu Pengusaha UMKM Aksesori Ini Buka Akses ke Pasar Global
Beda Pengakuan, JMTO...
Beda Pengakuan, JMTO Tepis Abu Janda Jadi Komisaris
Bersama BRI, Unici Songket...
Bersama BRI, Unici Songket Silungkang Sukses Tembus Pasar Global
BRI Bagikan Tips Terhindar...
BRI Bagikan Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber yang Marak saat Lebaran
Rekomendasi
Apple Pindahkan produksi...
Apple Pindahkan produksi iPhone untuk Pasar AS ke India
Barcelona Juara Copa...
Barcelona Juara Copa del Rey 2025: Tendangan Terukur Kounde Jadi Penentu!
Kenapa Usia 40 Tahun...
Kenapa Usia 40 Tahun Begitu Istimewa dalam Islam? Begini Alasannya.
Berita Terkini
Dialog Bersama Delegasi...
Dialog Bersama Delegasi SSTC, Kementan Bangga Programnya Jadi Inspirasi Negara Lain
10 menit yang lalu
Aksi Jual Amerika Menguat,...
Aksi 'Jual Amerika' Menguat, China Buang Dolar AS Rp387 Triliun
30 menit yang lalu
Bill Gates: Profesi...
Bill Gates: Profesi Guru dan Dokter Akan Punah 10 Tahun Lagi
1 jam yang lalu
Iwan Sunito Bagikan...
Iwan Sunito Bagikan Tips Sukses Bisnis di Industri Properti Australia
8 jam yang lalu
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
8 jam yang lalu
DAmandita Sentul Tawarkan...
D'Amandita Sentul Tawarkan Rumah Smart Living Pure Nature Rp700 Jutaan
8 jam yang lalu
Infografis
Ini Alasan Mengapa Tanaman...
Ini Alasan Mengapa Tanaman Ganja Harus Ditanam di Ketinggian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved