IHSG Pagi Ini Ambles ke 7.674, Saat Ada 459 Saham Malas Bergerak

Senin, 30 September 2024 - 10:00 WIB
loading...
IHSG Pagi Ini Ambles...
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka koreksi ke level 7.674,29 pada Senin (30/9/2024). Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) dibuka koreksi ke level 7.674,29 pada Senin (30/9/2024). Hingga pukul 09:27 WIB, IHSG jatuh 0,91% ke 7.627.

Pada pembukaan IHSG awal pekan, ada sebanyak 272 saham di zona merah, 208 menguat, dan 459 lainnya stagnan. Nilai transaksi menyentuh Rp2,57 triliun, dari volume 4,75 miliar saham.

Seluruh indeks pendukung juga mengalami tekanan, mulai LQ45, JII, IDX30, dan MNC36 yang anjlok di bawah 1%.

Secara sektoral, sebanyak 8 sektor menjadi pemberat mulai dari kesehatan, keuangan, hingga energi. Sementara yang naik hanya bahan baku, transportasi, dan industri.



Tiga saham yang memimpin top gainers antara lain PT Sekar Bumi Tbk (SKBM) naik 25,00% ke Rp390, PT Jaya Trishindo Tbk (HELI) menguat 18,45% ke Rp398, dan PT Pyrdam Farma Tbk (PYFA) naik 13,64% ke Rp250.

Sedangkan top losersnya dihuni oleh PT Maharaksa Biru Energi Tbk (OASA) turun 7,19% ke Rp129, PT Indah Prakasa Sentosa Tbk (INPS) anjlok 6,76% ke Rp138, dan PT Panca Mitra Multiperdana Tbk (PMMP) melemah 6,71% ke Rp139.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1923 seconds (0.1#10.140)