Asosiasi Pilot Garuda Dukung Pemerintah Usut Penyelundupan Harley Davidson
A
A
A
JAKARTA - Asosiasi Pilot Garuda (APG) mendukung upaya pemerintah dalam menegakkan aturan terkait dengan kasus temuan dugaan penyelundupan komponen Harley Davidson dan sepeda Brompton yang berada di dalam pesawat Garuda Indonesia dengan nomor flight GA9721 tipe Airbus A330-900 seri Neo. Buntut dari kasus penyelundupan itu, Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, I Gustri Ngurah Askhara Danadiputra dicopot dari jabatannya.
"APG akan terus mendukung seluruh langkah-langkah pemerintah dalam menegakkan aturan dan ketentuan yang berlaku sesuai dengan komitmen kita untuk selalu menjunjung tinggi aturan dan taat terhadap aturan," ujar Presiden APG Capt Bintang Hardiono lewat keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (5/12/2019).(Baca Juga: Minta Pejabat Terlibat Penyelundupan Harley Mundur, Erick Thohir Didukung Luhut)
Lebih lanjut Ia juga menyerukan, agar seluruh anggota APG tetap menjalankan tugas secara profesional dan tidak terganggu dengan pemberitaan yang ada. Sebelumnya Menteri BUMN Erick Thohir meminta kepada pejabat PT Garuda Indonesia dan semua pihak yang terlibat dalam penyelundupan barang mewah di dalam maskapai Garuda lebih baik untuk mundur daripada dicopot.
"Menyikapi ramainya pemberitaan yang beredar saat ini, APG menghimbau kepada seluruh anggota untuk tetap menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya dan bekerja secara professional dengan tetap mengutamakan safety sebagai hal yang utama," paparnya.
"APG akan terus mendukung seluruh langkah-langkah pemerintah dalam menegakkan aturan dan ketentuan yang berlaku sesuai dengan komitmen kita untuk selalu menjunjung tinggi aturan dan taat terhadap aturan," ujar Presiden APG Capt Bintang Hardiono lewat keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (5/12/2019).(Baca Juga: Minta Pejabat Terlibat Penyelundupan Harley Mundur, Erick Thohir Didukung Luhut)
Lebih lanjut Ia juga menyerukan, agar seluruh anggota APG tetap menjalankan tugas secara profesional dan tidak terganggu dengan pemberitaan yang ada. Sebelumnya Menteri BUMN Erick Thohir meminta kepada pejabat PT Garuda Indonesia dan semua pihak yang terlibat dalam penyelundupan barang mewah di dalam maskapai Garuda lebih baik untuk mundur daripada dicopot.
"Menyikapi ramainya pemberitaan yang beredar saat ini, APG menghimbau kepada seluruh anggota untuk tetap menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya dan bekerja secara professional dengan tetap mengutamakan safety sebagai hal yang utama," paparnya.
(akr)