Pasar Properti Melambat, Permintaan Hunian Cluster di Karawang Tetap Tinggi

Senin, 23 Desember 2024 - 15:29 WIB
loading...
Pasar Properti Melambat,...
Kondisi pasar dinilai masih cenderung melambat jelang akhir tahun, tetapi pengembang properti seperti Arrayan Group tetap menjaga optimisme untuk tetap melanjutkan ekspansi bisnis. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Kondisi pasar dinilai masih cenderung melambat jelang akhir tahun, tetapi pengembang properti tetap menjaga optimisme untuk tetap melanjutkan ekspansi bisnis di sejumlah wilayah. Satu di antaranya adalah PT Karawang Citra Pertiwi (Arrayan Group), yang membesut kawasan hunian terintegrasi bertajuk “Socia Garden”, di Jalan Raya Tanjungpura, Kecamatan Margasari, Karawang Timur, Jawa Barat.

Pada 18 Desember 2024 lalu, Arrayan Group kembali membuka penawaran tahap kedua sebanyak 418 unit rumah di Cluster Tivoli Garden, di Kawasan Socia Garden. Langkah ini dilakukan menyusul kesuksesan pemasaran dengan skema nomor urut pemesanan (NUP) tahap pertama sebanyak 367 unit, yang ludes dalam waktu singkat.



Marketing Commercial & Retail Director Arrayan Group, Stephanie Nany Ratnawati mengungkapkan, penjualan dengan skema NUP mampu memikat minat pembeli, terutama keluarga muda dan kelas menengah. Terbukti, peluncuran pemasaran tahap dua mendapatkan respons cukup tinggi dari konsumen.

“Ini menunjukkan bahwa minat dan kebutuhan akan hunian di Karawang tetap besar, meski kondisi pasar properti secara umum saat ini cenderung mengalami perlambatan. Kami yakin pemasaran tahap kedua Cluster Tivoli Garden akan mengulang kesukesan,” ungkapnya kepada media, dikutip Senin (23/12/2024).

Stephanie menjelaskan, Perumahan Socia Garden merupakan hunian yang mengusung konsep 'Smart Living Modern Comfort'. Menampilkan design kekinian bertemakan Scandinavian yang dipersembahkan bagi para milenial yang membutuhkan hunian nyaman dengan lokasi strategis di Kota Karawang.

“Saat ini kami baru mengembangkan satu cluster hunian, yaitu Tivoli Garden. Pada tahap kedua ini tipe bangunan ditawarkan dengan satu ukuran, yakni tipe dua lantai seluas 40/50 m2 dengan harga mulai dari Rp400 jutaan saja” paparnya.

Pada pemasaran tahap kedua, pengembang menawarkan banyak promo bagi kemudahaan kepemilikan hunian di Cluster Tivoli Garden, Socia Garden, Karawang. Salah satunya, skema kredit pemilikan rumah (KPR) dengan angsuran mulai dari Rp2 jutaan per bulan.

Socia Garden juga mengusung konsep pengembangan “3 in 1 facilities”, yakni penggabungan fasilitas komersial, hunian dan area hijau yang sangat dominan. Karena itu, pada penghujung tahun ini perumahan tersebut mendapatkan penghargaan sebagai Perumahan dengan Konsep Green Building Terbaik di Karawang.

“Proyek prestisius ini diharapkan menjadi ikon baru di wilayah Karawang,” harap Stephanie.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jakarta jadi Kota Ketiga...
Jakarta jadi Kota Ketiga Emirates Travel Store di Asia
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
Tren Baru: Transformasi...
Tren Baru: Transformasi Konsep Mal ke Modern Culture untuk Urban Lifestyle
MDLN Pangkas Beban Utang...
MDLN Pangkas Beban Utang Obligasi Luar Negeri Rp1,7 T melalui Buyback and Exchange Offer
Lippo Karawaci Dorong...
Lippo Karawaci Dorong Efisiensi Material dan Inisiatif Ramah Lingkungan
Tangerang Populer Pencari...
Tangerang Populer Pencari Hunian, LPKR Tawarkan Produk Baru di Park Serpong
Ekspansi Kedai Kopi...
Ekspansi Kedai Kopi RI Tembus Pasar Australia
Pengembang Meikarta...
Pengembang Meikarta Disentil Kementerian PKP: Kembalikan Uang Konsumen atau Berikan Unit
Rekomendasi
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
Tragis! Balita di Malang...
Tragis! Balita di Malang Tewas Terlindas Truk Tak Kuat Menanjak
Pakistan Akui Lakukan...
Pakistan Akui Lakukan Pekerjaan Kotor untuk Barat dalam Dukung Teroris
Berita Terkini
Intip Cara Hemat Belanja...
Intip Cara Hemat Belanja Online di Tengah Ekonomi Menantang
5 jam yang lalu
Teknologi AI Dorong...
Teknologi AI Dorong Pengembangan Industri Pertambangan
6 jam yang lalu
Dorong PNBP, AUKSI dan...
Dorong PNBP, AUKSI dan DJKN Jatim Perkuat Ekosistem Lelang Sukarela
6 jam yang lalu
Lawan Tarif Trump, Kemendag...
Lawan Tarif Trump, Kemendag Siapkan 21 Perjanjian Dagang Baru dengan Berbagai Negara
7 jam yang lalu
United Tractors Tebar...
United Tractors Tebar Dividen Rp7,81 Triliun, Catat Kapan Cairnya
8 jam yang lalu
Rumah BUMN SIG Dorong...
Rumah BUMN SIG Dorong Pemasaran Produk UMKM Rembang
8 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved