Direksi Krakatau Steel Ditempa Pelatihan Kepemimpinan Bersama Unhan dan Kopassus

Jum'at, 21 Februari 2025 - 19:29 WIB
loading...
Direksi Krakatau Steel...
Krakatau Steel melaksanakan Pelatihan Kepemimpinan Short Course on Strategic Management & Leadership Krakatau Steel Group untuk Top Management dengan Universitas Pertahanan (Unhan) dan Group I Kopassus. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - PT Krakatau Steel (Persero) Tbk dan Group pada Kamis, 20 Februari 2025 secara serentak melaksanakan Pelatihan Kepemimpinan Short Course on Strategic Management & Leadership Krakatau Steel Group untuk Top Management yang diselenggarakan bekerja sama dengan Universitas Pertahanan (Unhan) Republik Indonesia dan Group I Kopassus . Pelatihan ini dihadiri langsung oleh Dekan Fakultas Manajemen Pertahanan Unhan RI Laksda TNI Dr. Sri Yanto, S.T., M.Si (Han).

“Pada kesempatan kali ini direksi Krakatau Steel bersama total 100 peserta Top Management Krakatau Steel Group berpartisipasi dan ditempa dalam pelatihan. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari beberapa Anggota Direksi kami, termasuk saya yang telah mengikuti Executive Course on Strategic Management and Leadership Cohort-5, sehingga kami ingin mendapatkan wawasan mengenai leadership tidak berhenti di peserta kegiatan sebelumnya tapi juga seluruh jajaran manajemen di Krakatau Steel Group,” jelas Direktur Utama Krakatau Steel Muhamad Akbar Djohan.



Dekan Fakultas Manajemen Pertahanan Unhan RI, Laksda TNI Dr. Sri Yanto, S.T., M.Si (Han). yang hadir dalam pelatihan kepemimpinan ini menyampaikan bahwa Universitas Pertahanan RI menyambut dengan antusiasme tinggi acara ini. Krakatau Steel sebagai industri strategis nasional memerlukan Sumber Daya Manusia (SDM) yang mampu melakukan inisiasi pertahanan negara.

“Kami bangga dapat menjadi fasilitator penyelenggaraan Pelatihan Kepemimpinan Short Course on Strategic Management & Leadership Krakatau Steel Group. Ini adalah sinergi dan kolaborasi yang baik untuk mengembangkan kemampuan dalam pertahanan negara. Karena dengan industri strategis yang kuat, kita akan memiliki pertahanan negara yang hebat,” jelas Laksda TNI Dr. Sri Yanto, S.T., M.Si (Han).

Direksi Krakatau Steel Ditempa Pelatihan Kepemimpinan Bersama Unhan dan Kopassus


Dalam pernyataannya Akbar Djohan menyampaikan, bahwa kegiatan ini juga merupakan implementasi kami dalam mendukung Asta Cita Bapak Presiden, yakni asta cita ke 4: memperkuat pembangunan sumber daya manusia.

Beberapa waktu yang lalu, Presiden Prabowo Subianto telah memberikan retreat kabinetnya di Akmil Magelang sebelum menjalankan tugas negaranya, maka Krakatau Steel sebagai perusahaan milik negara juga tidak ingin ketinggalan untuk memberikan pembekalan bagi para pemimpinnya sebelum menjalankan tugas negaranya. Ini adalah inspirasi besar yang menggerakan “ A to Z “ untuk menciptakan pemimpin-pemimpin baru.

“Krakatau Steel sebagai salah satu objek vital nasional, saat ini tidak lagi hanya berfokus pada bisnis baja, melainkan fokus kami adalah bagaimana kami dapat mengembangkan industri hilir kami, antara lain industri pelabuhan, properti, pengembangan kawasan, pengolahan air industri hingga jasa teknologi informasi. Transformasi ini dilakukan sebagai upaya peningkatan kinerja sehingga sebagai industri strategis kami dapat terus tumbuh mendukung pembangunan nasional,” tambah Akbar Djohan.

Lebih lanjut Akbar Djohan juga menyatakan bahwa Krakatau Steel memulai dengan semangat Revolutionary Movements “Committed To Transform” yaitu menumbuhkan kepercayaan dan transparansi dengan pemangku kepentingan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
PGN-Krakatau Steel Kembangkan...
PGN-Krakatau Steel Kembangkan Infrastruktur LNG di Kawasan Pelabuhan
Krakatau Steel dan Pindad...
Krakatau Steel dan Pindad Perkuat Sinergi untuk Kemandirian Industri Pertahanan
Hadapi Tantangan Global,...
Hadapi Tantangan Global, Krakatau Steel Perkuat Sinergi dan Kolaborasi
Siasat Krakatau Steel...
Siasat Krakatau Steel Hadapi Proteksionisme dan Dumping dalam Perdagangan Baja Global
Krakatau Steel Catatkan...
Krakatau Steel Catatkan Rekor Penjualan Pipa Baja Tertinggi Sepanjang Sejarah
Kepemimpinan Perempuan...
Kepemimpinan Perempuan di Perusahaan Tercatat Terus Didorong
Krakatau Steel-Pertagas...
Krakatau Steel-Pertagas Kerja Sama Penyediaan Material untuk Pipanisasi
Pesan Indra Sjafri tentang...
Pesan Indra Sjafri tentang Sportivitas dan Kepemimpinan di Pospay Cup 2024
Mengenang Purwono Widodo,...
Mengenang Purwono Widodo, Dirut Krakatau Steel yang Tutup Usia
Rekomendasi
Arab Saudi Imbangi Jepang,...
Arab Saudi Imbangi Jepang, Beri Tekanan Timnas Indonesia
Legislator Perindo Rawidin...
Legislator Perindo Rawidin La Ode Serap Aspirasi Warga Ambon untuk Perubahan Nyata
Danar Widianto Hangatkan...
Danar Widianto Hangatkan Nobar Indonesia vs Bahrain, Jadi Teman Ngabuburit di La Piazza
Berita Terkini
Bank Mandiri Sebar Dividen...
Bank Mandiri Sebar Dividen Rp43,51 Triliun, Setara 78% dari Laba
33 menit yang lalu
Podomoro Park Bandung...
Podomoro Park Bandung Perkuat Ekosistem Bisnis melalui Kemitraan Strategis
54 menit yang lalu
603 Ribu Kendaraan Tinggalkan...
603 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek dari 4 Gerbang Tol Jasa Marga
1 jam yang lalu
Bank Mandiri Rombak...
Bank Mandiri Rombak Jajaran Direksi dan Komisaris, Ini Susunan Manajemen Terbaru
2 jam yang lalu
Anggota Holding MIND...
Anggota Holding MIND ID Mulai Masuk Ekosistem Pasar Fisik Emas Digital di ICDX
3 jam yang lalu
RUPST Bank Mandiri Ganti...
RUPST Bank Mandiri Ganti Posisi Wadirut, Darmawan Junaidi Tetap Jabat Dirut
4 jam yang lalu
Infografis
Daerah Asal dan Tujuan...
Daerah Asal dan Tujuan Arus Mudik Lebaran Idul Fitri 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved