BTN dan PPDP Kerja Sama Percepat Proses KPR Subsidi

Jum'at, 11 September 2020 - 07:35 WIB
loading...
BTN dan PPDP Kerja Sama...
Foto/dok
A A A
JAKARTA - Pengoptimalan digitalisasi pada layanan jasa perbankan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) tidak berhenti pada sistem internal, namun juga harus selaras dengan digitalisasi yang dilakukan oleh mitra strategisnya, dalam hal ini Pusat Pengelolaan Dana Pembiayaan Perumahan (PPDP) yang ada di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Adapun sistem yang diselaraskan oleh Bank BTN adalah sistem eLoan yang merupakan sistem internal Bank BTN dalam pemrosesan kredit dengan platform SiKasep milik PPDPP. SiKasep merupakan sistem big data ketersediaan properti bersubsidi sekaligus aplikasi verifikasi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) yang berhak mendapatkan fasilitas subsidi perumahan. (Baca: 7 Daerah Ini Masih Berlakukan PSBB)

“Hari ini Bank BTN dan PPDPP meluncurkan sistem terintegrasi atau host to host on boarding eLoan dan SiKasep PPDPP. Jadi, MBR yang mengajukan KPR Bersubsidi dapat mendaftar SiKasep menggunakan sistem eLoan Bank BTN dengan bantuan petugas bank dari tahapan pendaftaran hingga pemilihan unit rumah idaman,” kata Direktur Consumer & Commercial Lending Bank BTN, Hirwandi Gafar, di saat peluncuran host to host onboarding sistem eLoan dan SiKasep PPDPP di Tangerang kemarin.

Hirwandi menjelaskan, sebelum adanya sinkronisasi oleh Bank BTN ini, proses pendaftaran SiKasep oleh MBR hanya dapat dilakukan pada aplikasi di ponsel. Namun, banyak MBR yang terkendala perangkat, jaringan dan masalah lain sehingga menyebabkan proses pendaftaran menjadi terhambat. (Baca juga: Tuntutlah Ilmu Walau ke Negeri China Ternyata Bukan Hadis Shahih)

Selain itu, kendala lainnya petugas bank harus melakukan inputing ulang data yang sebelumnya telah di-input oleh MBR di aplikasi SiKasep ke sistem eLoan BTN sehingga menyebabkan proses pelayanan menjadi tidak efisien.

Setelah dikembangkan host to host onboarding sistem eLoan dengan SiKasep, keuntungan didapat. Sinkronisasi antara SiKasep dan eLoan adalah memperbanyak kanal bagi MBR untuk dapat mengakses aplikasi SiKasep PPDPP, mempercepat proses karena calon debitur yang mengajukan permohonan KPR Subsidi tidak perlu memasukkan berulang kali data yang sama baik pada aplikasi SiKasep maupun eLoan BTN. Alhasil sinkronisasi ini meminimalkan kegagalan proses yang disebabkan ketidaksesuaian data antara aplikasi SiKasep PPDPP dan eLoan BTN. (Lihat videonya: Tawuran Remaja Sambil Berenang Kembali Terjadi di Jakarta Utara)

“Proses pengajuan KPR subsidi semakin cepat dan yang utama dengan mendaftar menggunakan eLoan calon debitur dapat langsung memilih Bank BTN sebagai bank penyalur KPR bersubsidi. Dengan adanya host to host ini juga pangsa pasar Bank BTN akan semakin besar,” katanya. (Rakhmat Baihaqi)
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ingin Punya Rumah Terganjal...
Ingin Punya Rumah Terganjal SLIK, Menteri Ara Ajak Pengembang, Bank, dan OJK, Diskusi
BTN Rombak Pengurus,...
BTN Rombak Pengurus, Jajaran Komisaris Diisi Dirjen Pajak hingga Pejabat BI
BTN Bagikan Dividen...
BTN Bagikan Dividen Rp751,83 Miliar, Setara 25% dari Laba Bersih
Minat Anak Muda Terhadap...
Minat Anak Muda Terhadap KPR Alami Peningkatan
Bantu Nasabah Ajukan...
Bantu Nasabah Ajukan KPR Take Over untuk Semua Bank
KPR BRI Property Expo...
KPR BRI Property Expo 2025 Menjembatani Impian Memiliki Hunian dan Kendaraan Bermotor
Dana PU di APBN Diblokir,...
Dana PU di APBN Diblokir, Pembangunan IKN Terancam Mangkrak?
Parah! KPR Sudah Lunas,...
Parah! KPR Sudah Lunas, Ribuan Nasabah BTN Belum Terima Sertifikat
Gagal Dibangun, 2 Proyek...
Gagal Dibangun, 2 Proyek Tol Warisan Jokowi Bakal Dilelang Ulang
Rekomendasi
Terancam Perang dengan...
Terancam Perang dengan India, Pakistan Siap Investigasi Netral Pembantaian 26 Turis Hindu di Kashmir
Gulingkan Assad, Ahmed...
Gulingkan Assad, Ahmed al-Sharaa Ingin Suriah Normalisasi Hubungan dengan Israel
Cyber X, Kegagahan dalam...
Cyber X, Kegagahan dalam Balutan Kota Modern dan Alam Liar
Berita Terkini
Minggu Mager, Harga...
Minggu Mager, Harga Emas Antam Tetap di Rp1.965.000 per Gram
1 jam yang lalu
4 Negara Pemilik Cadangan...
4 Negara Pemilik Cadangan Emas Terbesar di Dunia, Intip Gudang Penyimpanannya
2 jam yang lalu
Dialog Bersama Delegasi...
Dialog Bersama Delegasi SSTC, Kementan Bangga Programnya Jadi Inspirasi Negara Lain
2 jam yang lalu
Aksi Jual Amerika Menguat,...
Aksi 'Jual Amerika' Menguat, China Buang Dolar AS Rp387 Triliun
3 jam yang lalu
Bill Gates: Profesi...
Bill Gates: Profesi Guru dan Dokter Akan Punah 10 Tahun Lagi
4 jam yang lalu
Iwan Sunito Bagikan...
Iwan Sunito Bagikan Tips Sukses Bisnis di Industri Properti Australia
11 jam yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved