Atasi Dampak Covid, Antam Tunda Angsuran Mitra UKM

Rabu, 15 April 2020 - 13:02 WIB
loading...
Atasi Dampak Covid,...
Gedung PT Aneka Tambang Tbk (Antam). Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Untuk mengurangi dampak ekonomi dari pandemi Covid-19, PT Aneka Tambang Tbk (Antam) mengambil kebijakan penundaan pembayaran angsuran mitra Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di sekitar wilayah operasi. Penundaan pembayaran angsuran ini diberikan hingga satu tahun.

Direktur SDM Antam, Luki Setiawan Suardi mengatakan langkah stimulus ini diambil supaya meringankan beban ekonomi masyarakat sekitar akibat Covid-19.

"Penundaan pembayaran kewajiban Program Kemitraan diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat di sekitar wilayah operasi karena pandemi Covid-19," kata Luki dalam keterangan tertulis, Rabu (15/4/2020).

Stimulus Program Kemitraan Antam diberikan kepada mitra binaan yang terdampak pandemi Covid-19, baik langsung maupun tidak langsung. Kebijakan ini berlaku mulai 1 April 2020-31 Maret 2021. Program ini, kata Luki, akan ditinjau berkala setiap tiga bulan dengan mempertimbangkan kondisi dan kebijakan yang dirilis Kementerian BUMN dan Holding Industri Pertambangan-MIND ID.

Program ini dapat diikuti mitra binaan melalui pengajuan tertulis kepada Antam. "Permohonan restrukturisasi dapat ditujukan ke Unit Bisnis atau Kantor Pusat Antam, tentunya dengan mengikuti peraturan dan kebijakan mengenai stimulus Program Kemitraan serta mempertimbangkan risiko," ujar Luki.

Luki berharap program ini dapat membantu mitra binaan bertahan saat kondisi pandemi Covid- 19 serta dapat menggerakkan roda ekonomi daerah. Program penundaan angsuran mitra binaan ini juga dilaksanakan sesuai dengan dengan instruksi Presiden Joko Widodo terkait stimulus kebijakan relaksasi kredit dan arahan Kementerian BUMN mengenai stimulus untuk Program Kemitraan.
(bon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, Antam Menyusun Peta Jalan Dekarbonisasi
Dorong Hilirisasi Mineral,...
Dorong Hilirisasi Mineral, ANTAM Kebut Penyelesaian Proyek Strategis
Intip Kinerja ANTM di...
Intip Kinerja ANTM di Kuartal III/2023, Produksi 908 Kilogram Emas dan Cetak Laba Rp2,85 T
Proyek Pembangunan Pabrik...
Proyek Pembangunan Pabrik Feronikel Haltim Antam Masuki Tahapan First Metal Tapping
Makin Banyak Orang Investasi...
Makin Banyak Orang Investasi Emas, Kinerja Antam Cemerlang
Harga Emas Antam Masih...
Harga Emas Antam Masih Stagnan di Awal Pekan, Ini Rinciannya
Transformasi yang Tak...
Transformasi yang Tak Bisa Dilawan, Antam Masuk E-Commerce
Seberapa Menarik Investasi...
Seberapa Menarik Investasi Saham Antam, Begini Kata Analis
Kinerja Positif Antam...
Kinerja Positif Antam Bisa Menjadi Pendongkrak Saham
Rekomendasi
CCTV Tol hingga SPKLU:...
CCTV Tol hingga SPKLU: MudikPedia Bongkar Rahasia Mudik Lancar!
UI Soal Desakan Pembatalan...
UI Soal Desakan Pembatalan Gelar Doktor Bahlil: Tidak Relevan
Daftar 7 Ramalan Hard...
Daftar 7 Ramalan Hard Gumay di Tahun 2025, dari Artis Cerai hingga Muncul Penyakit Mengerikan
Berita Terkini
Perkuat Pasokan Energi...
Perkuat Pasokan Energi Primer Pembangkit, PLN EPI Pastikan Keandalan Listrik Selama Ramadan
12 menit yang lalu
Sukses Terbitkan Sukuk...
Sukses Terbitkan Sukuk Mudarabah Berkelanjutan, Pegadaian Raih Penghargaan IFN Global Awards 2024
2 jam yang lalu
Rupiah Hari Ini Terkapar...
Rupiah Hari Ini Terkapar ke Rp16.452 per Dolar AS, Berikut Sentimennya
2 jam yang lalu
Produk Palsu Jadi Ancaman...
Produk Palsu Jadi Ancaman Serius Ekonomi, Perlindungan Kekayaan Intelektual Butuh Kolaborasi
2 jam yang lalu
Orang Terkaya Jerman...
Orang Terkaya Jerman Kecipratan Dividen Rp152,5 Triliun, Ini Sumbernya
2 jam yang lalu
2 Trainset KRL Commuter...
2 Trainset KRL Commuter Baru dari China Sampai di Indonesia, Kapan Dipakai KAI?
3 jam yang lalu
Infografis
Tiga Dampak Jika Kanada...
Tiga Dampak Jika Kanada Ingin Bergabung dengan Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved