RS Darurat Covid-19 di Simprug Ditargetkan Rampung Minggu Depan

Selasa, 05 Mei 2020 - 14:31 WIB
loading...
RS Darurat Covid-19 di Simprug Ditargetkan Rampung Minggu Depan
Rumah Sakit darurat Covid-19 di Simprug. Foto/Dok.Pertamina
A A A
JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terus mengebut pengerjaan rumah sakit khusus penanganan Covid-19 di Simprug, Jakarta Selatan. Rumah sakit ini milik PT Pertamina (Persero) ini dibangun diatas lahan sepakbola milik perseroan.

Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin menerangkan rumah sakit ini dibangun sejak pekan lalu dan ditargetkan rampung minggu depan. Kapasitas kamar yang disediakan sekitar 300 unit.

"Kami sedang membangun 300 kamar lagi di Pertamina Simprug. Insya Allah minggu depan selesai," kata Budi dalam rapat gabungan DPR, Selasa (5/5/2020).

Dia melanjutkan target penyelesaian ini lebih cepat dari yang dijadwalkan Pertamina yakni 1 Juni 2020. Rincian rumah sakit ini terdiri dari 240 tempat tidur non ICU, 31 tempat tidur ICU, 19 tempat tidur HCU dan 10 tempat tidur IGD.

"Seluruh ruangan di RS darurat Covid19 ini dilengkapi negative pressure dan filter hepa sehingga udara yang dilepaskan keluar rumah sakit tetap aman untuk lingkungan," katanya.

Budi menjelaskan, secara keseluruhan BUMN memiliki 70 rumah sakit yang 35 diantaranya untuk menangani pasien Covid-19. Sebanyak 2.500 kamar disiapkan untuk penanganan virus ini. Untuk pasien, Budi mencatat, rumah sakit negara ini telah merawat 2.000 pasien. Kemudian, penambahan pasien ialah 50 sampai 60 pasien per hari.

"Jumlah kamar dari total rumah sakit 7.000, sekitar 2.500 kita sudah didedikasikan untuk pasien Covid-19, dengan 600 ruang ICU," pungkasnya.
(bon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1319 seconds (0.1#10.140)