Waspada Penipuan, Kriminalitas Digital Terus Mengintai

Jum'at, 02 Oktober 2020 - 08:01 WIB
loading...
Waspada Penipuan, Kriminalitas...
Foto: dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pesatnya perkembangan dan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi memiliki dua sisi berbeda. Satu sisi memudahkan masyarakat untuk melakukan berbagai kegiatan termasuk transaksi online , tapi disisi lain juga membawa kerugian.

Aplikasi dalam jaringan (daring) atau platform digital saat ini bertebaran dan ditawarkan secara masif oleh berbagai penyedia. Namun faktanya sejumlah pihak yang tidak bertanggung jawab melakukan berbagai modus dan tindakan kriminal. (Baca: Berikut Beberapa Doa Memohon Diberi Kelancaran Rezeki)

Mulai dari penipuan dengan memanipulasi psikologi dengan meminta kode verifikasi One Time Password (OTP) untuk menguras saldo aplikasi pembelian dan pembayaran, hingga menguras isi rekening bank dan/atau kartu kredit milik korban.

Riana Afifah, jurnalis sebuah koran nasional menarik nafas panjang beberapa detik setelah menerima panggilan masuk dari KORAN SINDO. Peristiwa hampir satu tahun lalu tepatnya Jumat malam, 6 Desember 2019 tidak bisa hilang dari ingatannya.

Saat itu Riana sedang meliput di gedung sebuah lembaga penegak hukum dan hampir masuk waktu deadline. Kala itu dia memesan makanan lewat GoFood dengan mekanisme pembayaran GoPay. Rupanya dia seperti sedang terkena hipnotis melalui sambungan telepon.

"Awalnya nggak sadar kena tipu, driver-nya minta kode yang masuk di SMS. Sempat nanya, kok minta kode itu. Katanya ini sistem barulah, segala macam. Selain masukin kode OTP, kan ada juga dia minta kode lain. Sempat nggak yakin, ini benar nggak ya, apa benar saya ditipu atau nggak," tutur Riana. (Baca juga: Bantuan Kota Data Diminta Pakai Sistem Akumulasi)

Semua kejadian bermula saat Riana hendak memesan martabak lewat GoFood dengan harga Rp800.000. Tadinya Riana mau membayar langsung tanpa melalui GoPay. Tapi tidak ada satupun driver yang mau mengambil orderan meski telah dicoba beberapa kali akhirnya dia mengisi saldo GoPay sesuai nominal orderan. Tidak berselang lama, ada driver yang mem-pickup pesanan. Driver itu menelepon Riana untuk memastikan apakah mau menunggu atau tidak karena sedang antre.

“Saya iya kan. Nggak beberapa lama, driver telepon lagi dan minta kode yang masuk ke SMS. Awalnya saya bertanya untuk apa, dijawab ini sistem baru, jadi ada kode yang harus disesuaikan dengan merchant. Saya bilang 'kok baru tau ya', tapi akhirnya saya berikan," ujarnya.

Si driver sempat coba memasukkan kode tadi sampai tiga kali dan bolak-balik menelepon Riana. Pasalnya pelaku tidak berhasil memasukkan kode. Saat itu, Riana sudah berpikir akan membatalkan pesanan karena sepertinya ribet. Ternyata di percobaan keempat, pelaku berhasil.

Akhirnya kata Riana, akun Gojek Riana diambilalih pelaku. Riana menelepon balik pelaku dan menanyakan kenapa akun Riana tidak bisa dibuka. Riana diarahkan untuk mengontak nomor yang fungsinya untuk call forwarding. Setelah itu, ternyata semua panggilan otomatis langsung ke pelaku.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Transaksi Pembelian...
Transaksi Pembelian Beton Kini Lebih Mudah dengan Dompet Digital
Permudah Transaksi UMKM,...
Permudah Transaksi UMKM, hibank Luncurkan Aplikasi hi by hibank
Siasat Perbankan dalam...
Siasat Perbankan dalam Mendorong Percepatan Transaksi Digital dan Inklusi Keuangan
Elon Musk Tuding Lembaga...
Elon Musk Tuding Lembaga Ini Lakukan Penipuan Terbesar dalam Sejarah AS
Parah! KPR Sudah Lunas,...
Parah! KPR Sudah Lunas, Ribuan Nasabah BTN Belum Terima Sertifikat
MotionPay dan ALTO Menjalin...
MotionPay dan ALTO Menjalin Kerja Sama Mendorong Transformasi Digital
Lewat BNI Wonderful...
Lewat BNI Wonderful Movie Day 2024, BNI Lebih Dekat dengan Loyal Merchant
Token BGB Cetak Rekor,...
Token BGB Cetak Rekor, Transaksi Bitget Buntuti Binance
Waspada Penipuan, Ini...
Waspada Penipuan, Ini Cara Bedakan BRImo FSTVL yang Asli dan Palsu!
Rekomendasi
Raja Charles III Pakai...
Raja Charles III Pakai Ganja untuk Obati Kanker
Transformasi Digital,...
Transformasi Digital, Kemendikdasmen Integrasikan 986 Aplikasi dalam Rumah Pendidikan
Sempurna untuk Indonesia...
Sempurna untuk Indonesia Jadi Upaya Strategis Naikkan Kelas UMKM
Berita Terkini
Kebutuhan BBM dan LPG...
Kebutuhan BBM dan LPG Tinggi, Satgas Ramadan dan Idulfitri Pertamina Memudahkan
11 menit yang lalu
TBS Energi Tuntaskan...
TBS Energi Tuntaskan Divestasi PLTU Batu Bara di Minahasa Utara
41 menit yang lalu
Sri Mulyani: Saya di...
Sri Mulyani: Saya di Sini, Berdiri dan Tidak Mundur
1 jam yang lalu
Makin Suram, OECD Pangkas...
Makin Suram, OECD Pangkas Proyeksi Ekonomi Indonesia Jadi 4,9% di 2025
1 jam yang lalu
HIPKI dan APKI Tanda...
HIPKI dan APKI Tanda Tangani MoU Dukung Hilirisasi Kelapa Indonesia
2 jam yang lalu
Bank Mandiri Taspen...
Bank Mandiri Taspen Mulai Cairkan THR bagi Nasabah Pensiunan
3 jam yang lalu
Infografis
Jomblo Waspada! Kesepian...
Jomblo Waspada! Kesepian Picu Penyakit Jantung hingga Diabetes
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved