Level 5.600 Jadi Titik Terkuat IHSG Sebelum Melesat Lagi

Jum'at, 20 November 2020 - 14:08 WIB
loading...
Level 5.600 Jadi Titik Terkuat IHSG Sebelum Melesat Lagi
Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Direktur Asosiasi Riset dan Investasi Pilarmas Investindo Sekuritas, Maximilianus Nico Demus menilai bahwa level 5.600 menjadi titik terkuat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sebelum naik ke level lebih tinggi. Adapun support IHSG akan berada di level 5.525.

"Saat ini kami melihat untuk IHSG akan bermain di 5.525 dengan titik atas 5.600. Jadi, kalau kami melihat 5.600 akan menjadi angka yang sangat penting kalau misalkan hari ini bisa tembus naik ke atas pasti kami yakin ini nggak akan lama, jadi mungkin bisa dijual di atas," ujar Maxi dalam acara Market Opening IDX Channel, Jumat (20/11/2020).

( )

Maxi menambahkan, untuk perdagangan hari ini, pergerakan IHSG berpeluang 50:50 antara menguat atau melemah. Hal ini disebabkan IHSG yang telah mengalami kenaikan cukup tinggi, khusus saat ini pihaknya melihat indeks butuh koreksi yang sehat untuk bisa melanjutkan kenaikan.

Selain membutuhkan koreksi, Maxi menyampaikan adanya penerapan lockdown di beberapa negara yang mengalami peningkatan kasus Covid-19 juga membuat investor cemas. Hal ini sekaligus menandakan bahwa pemulihan ekonomi tidak seindah yang dibayangkan.

( )

"Kenapa? vaksinnya akan ada tapi kenyataannya pada hari ini belum ada. Data di atas kertas jauh lebih penting. Kami melihat masih ada harapan untuk indeks mengalami kenaikan tapi khusus minggu ini sampai minggu depan kami melihat ada potensi koreksi yang cukup besar. Jadi harus hati-hati," ucapnya.
(ind)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2002 seconds (0.1#10.140)