Investasi Jumbo Sugiman Halim, Kepemilikan Saham BOAT Naik 10,51%

Selasa, 19 November 2024 - 21:55 WIB
loading...
Investasi Jumbo Sugiman...
PT Newport Marine Services Tbk (BOAT). FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Konglomerat Sugiman Halim memborong saham emiten yang baru listing pekan lalu. Dia memborong saham PT Newport Marine Services Tbk (BOAT) dalam jumlah besar dalam dua hari perdagangan pasar negosiasi pada 13 dan 14 November 2024.

BOAT mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa 12 November 2024. Harga saham perseroan dibuka di level Rp130 per saham, naik 30 persen dari harga penawaran awal yang ditetapkan sebesar Rp100 per saham. Total pembelian tersebut mencapai 213.396.500 saham biasa, yang secara signifikan meningkatkan kepemilikannya dari 4,41% menjadi 10,51%.



Hal ini tercatat dalam Sistem Pelaporan Elektronik (SPE) Bursa Efek Indonesia (BEI) dan diumumkan resmi hari ini, Selasa (19/11/2024), sesuai regulasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terkait kepemilikan saham di atas 5%.

Hingga saat ini, Sugiman Halim mengantongi saham BOAT sebanyak 367.913.000 saham. Langkah Sugiman Halim ini dipandang sebagai wujud kepercayaan besar terhadap fundamental dan prospek jangka panjang BOAT.

Perusahaan yang bergerak di sektor penyewaan kapal untuk industri minyak dan gas bumi tersebut diprediksi mampu mempertahankan momentum pertumbuhan dan memperluas jangkauan bisnis terutama dengan dukungan dari investor strategis seperti Sugiman Halim.



Manajemen optimistis, dengan fokus bisnis di sektor yang sedang tumbuh, langkah agresif ini diyakini memberikan keunggulan kompetitif bagi BOAT untuk memanfaatkan peluang di industri penyewaan kapal dan mendukung pengembangan infrastruktur energi nasional.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Misbakhun Ajak Pelaku...
Misbakhun Ajak Pelaku Pasar Modal Tetap Optimistis soal Ekonomi RI
Kampus Saham Edukasi...
Kampus Saham Edukasi Pasar Modal Lewat Acara Buka Puasa Bersama
Tutup Pekan Ini, IHSG...
Tutup Pekan Ini, IHSG Kembali Terperosok 1,94% ke 6.258
Ditetapkan Jadi KEK...
Ditetapkan Jadi KEK Industropolis, Danareksa Optimistis Percepat Investasi di KITB
Dihadiri Ratusan Investor,...
Dihadiri Ratusan Investor, MNC Sekuritas Sukses Gelar Investor Gathering 2025
BEI Apresiasi Investor...
BEI Apresiasi Investor Gathering MNC Sekuritas, Dorong Investor Lebih Rasional dalam Berinvestasi
Berger Paints Resmi...
Berger Paints Resmi Akuisisi 100% Saham Asian Paints Indonesia
Prabowo Perintahkan...
Prabowo Perintahkan Pangkas Aturan Penghambat Investasi, Luhut Bentuk Tim Khusus
5 Investor Baru Masuk...
5 Investor Baru Masuk IKN, Total Investasi Sentuh Rp2,42 Triliun
Rekomendasi
Reaksi Ahmad Dhani Judika...
Reaksi Ahmad Dhani Judika Tidak Mau Lagi Nyanyi Lagu Dewa 19: Siapa yang Bisa Buktikan?
Ramadan Under The Dome:...
Ramadan Under The Dome: PIK 2 Jadi Ruang Inklusif bagi Semua Keberagaman
3 Kehebatan George Foreman,...
3 Kehebatan George Foreman, Sang Juara Dunia Tinju Kelas Berat Tertua
Berita Terkini
Kuasa Hukum Berikan...
Kuasa Hukum Berikan Klarifikasi Laporan J Trust Bank terhadap Crowde
3 jam yang lalu
Potret Pesona Pantura...
Potret Pesona Pantura dan Pansela, Jalur Non Tol yang Ingin Dihidupkan Kembali
3 jam yang lalu
Pertamina Patra Niaga...
Pertamina Patra Niaga Regional JBB Salurkan Bantuan Korban Banjir di Bandung
3 jam yang lalu
Danone dan PBNU Kolaborasi...
Danone dan PBNU Kolaborasi Dorong Pertumbuhan Ekonomi yang Inklusif
4 jam yang lalu
Fundamental Kuat, Pefindo...
Fundamental Kuat, Pefindo Pertahankan Peringkat Obligasi Lautan Luas
4 jam yang lalu
Rem Utang Jerman Blong,...
Rem Utang Jerman Blong, Ekonomi Zona Euro dalam Bahaya
4 jam yang lalu
Infografis
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved