Punya Beragam Potensi Wisata, Luhut Minta 'Jualan' Indonesia Ditingkatkan

Jum'at, 27 November 2020 - 13:33 WIB
loading...
Punya Beragam Potensi...
Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menegaskan, pemerintah terus memoles potensi pariwisata yang dimiliki Indonesia. Hal itu penting untuk memaksimalkan potensi pariwisata nusantara yang teramat beragam dan kaya.

Potensi yang dimiliki, tegas Luhut, seharusnya dapat membuat sektor pariwisata Indonesia mampu bersaing dengan negara-negara tetangga. Saat ini, kata dia, yang masih kurang adalah promosi mengenai kekayaan wisata Indonesia.

(Baca Juga: Terdampak Pandemi, Industri Pariwisata Minta Stimulus)

Promosi wisata Indonesia menurutnya masih belum sebaik dan segencar negara-negara tetangga. Dia mencontohkan wisata kuliner Indonesia yang belum seterkenal negara tetangga. Padahal, kata Luhut, potensi kuliner Indonesia yang sangat beragam dan kaya teramat bisa dipromosikan untuk menjadi daya tarik bagi wisatawan asing.

"Masa (wisata) kuliner kita kalah dengan Filipina? Macam ragamnya (potensi wisata kuliner) kita kurang dipromosikan. Banyak sekali ragamnya yang bisa kita dorong," kata Luhut dalam konferensi pers Rakornas Pengembangan 5 Destinasi Pariwisata Super Prioritas, Jumat (27/11/2020).

Selain itu, Luhut juga berharap layanan sektor pariwisata Indonesia dapat terus ditingkatkan lagi, sehingga juga tak kalah bersaing dengan negara tetangga. "Di Singapura lebih banyak (layanannya). Saya pernah tugas di Singapura, saya tidak yakin hiburan di kita ini kalah dengan di sana, tapi kita jualannya yang kurang," tuturnya.

(Baca Juga: Terimbas Covid-19, Begini Strategi Bangkitkan Kembali Pariwisata di Bali)

Selain mendorong peningkatan promosi, Luhut pun mengatakan bahwa infrastruktur penunjang pariwisata juga akan terus ditingkatkan. Dia mengatakan, hal-hal itu memang tengah terus diperbaiki oleh pemerintah saat ini.
(fai)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Menko Airlangga dan...
Menko Airlangga dan Luhut Samakan Jurus demi Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Ini Hasilnya
Danareksa Dorong Pengembangan...
Danareksa Dorong Pengembangan Pariwisata Melalui Revitalisasi Destinasi Ikonik
Luhut Sentil Pengkritik...
Luhut Sentil Pengkritik Makan Bergizi Gratis: Waktu Dia Jadi Pejabat, Maling Juga
Coretax Berlaku Sejak...
Coretax Berlaku Sejak Awal 2025, Luhut Ungkap Urgensi dan Manfaat Sistem Pajak Baru
Coretax Banjir Keluhan...
Coretax Banjir Keluhan WP, Luhut: Jangan Berkelahi, Tak Usah Dikritik, Biarkan Jalan Dulu
Intip Koleksi Kapal...
Intip Koleksi Kapal Pesiar Mini Salaya Yacht yang Beroperasi di 3 Wilayah
Awal Mula Salaya Yacht,...
Awal Mula Salaya Yacht, Perusahaan Kapal Pesiar Milik Kevin Sanjaya Bersama Prilly Latuconsina
Siap-siap, Nunggak Pajak...
Siap-siap, Nunggak Pajak Tak Bisa Urus SIM dan Paspor
Luhut Ungkap Asal Muasal...
Luhut Ungkap Asal Muasal Lahirnya Sistem Pajak Coretax, Negara Bisa Kantongi Rp1.500 T
Rekomendasi
Profil Kajati Sultra...
Profil Kajati Sultra Raimel Jesaja yang Pernah Sikat Mantan Bupati Konut dan Bongkar Korupsi di Sumsel
Transformasi Digital,...
Transformasi Digital, Kemendikdasmen Integrasikan 986 Aplikasi dalam Rumah Pendidikan
Arab Saudi, Qatar, India...
Arab Saudi, Qatar, India dan Pakistan Negara Pengimpor Senjata Terbesar di Dunia
Berita Terkini
Bantu Nasabah Ajukan...
Bantu Nasabah Ajukan KPR Take Over untuk Semua Bank
9 menit yang lalu
BNI Beri Fasilitas Pembiayaan...
BNI Beri Fasilitas Pembiayaan bagi WNI yang Ingin Magang di Jepang
9 menit yang lalu
Prabowo Bakal ke Rusia...
Prabowo Bakal ke Rusia Bulan Juni, Bahas Perjanjian Dagang
19 menit yang lalu
Komitmen PLN Icon Plus...
Komitmen PLN Icon Plus dalam Mewujudkan Eco Industrial Park
32 menit yang lalu
Kebutuhan BBM dan LPG...
Kebutuhan BBM dan LPG Tinggi, Satgas Ramadan dan Idulfitri Pertamina Memudahkan
58 menit yang lalu
TBS Energi Tuntaskan...
TBS Energi Tuntaskan Divestasi PLTU Batu Bara di Minahasa Utara
1 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved