Yuk Pilih 7 Saham Ini Saat IHSG Tengah Pekan Berpotensi Balik Menguat

Rabu, 16 Desember 2020 - 08:06 WIB
loading...
Yuk Pilih 7 Saham Ini Saat IHSG Tengah Pekan Berpotensi Balik Menguat
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi berbalik menguat pada perdagangan tengah pekan hari ini, menurut analis terlihat potensi bullish continuation. Foto/SINDO Photo
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi berbalik menguat pada perdagangan tengah pekan hari ini. Sebelumnya, IHSG ditutup turun tipis 2,39 poin atau 0,04% ke 6.010,13 atau 6.010.

(Baca Juga: Waspada, Pergerakan IHSG Ngeri-ngeri Sedap di Akhir Tahun )

Analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji mengatakan, berdasarkan indikator, adapun MACD, Stochastic maupun RSI masih menunjukkan sinyal positif. "Di sisi lain, terlihat pola upward bar yang mengindikasikan adanya potensi bullish continuation pada pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke resistance terdekat," kata Nafan Aji di Jakarta, Rabu (16/12/2020).

Sebelumnya pada penutupan perdagangan Selasa (15/12) kemarin, terdapat 200 saham menguat, 271 saham melemah dan 153 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp17,6 triliun dari 22,2 miliar lembar saham yang diperdagangkan.

(Baca Juga: IHSG Kehabisan Tenaga, Terkoreksi 2,38 Poin di Akhir Sesi )

Indeks LQ45 naik 5,54 poin atau 0,59% ke 946,72, indeks JII naik 2,86 poin atau 0,45% ke 641,84, indeks IDX30 naik 3,30 poin atau 0,65 % ke 512,75 dan indeks MNC36 naik 0,78 poin atau 0,24% ke 327,93.

Adapun sejumlah rekomendasi saham yang dapat menjadi pertimbangan investor, antara lain sebagai berikut :

1. AKRA

Pergerakan harga masih bertahan di atas garis tengah dari bollinger dan terlihat pola bullish dragonfly doji candle yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Akumulasi Beli” pada area level 3190 – 3280, dengan target harga secara bertahap di level 3360, 3440 dan 3770. Support: 3110.

2. BBNI
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2250 seconds (0.1#10.140)