Pengembang Grand Wisata Menghadirkan Ekosistem Hunian yang Nyaman

Rabu, 20 Januari 2021 - 06:41 WIB
loading...
Pengembang Grand Wisata...
Masjid Izzatul Islam menjadi salah satu ikon di kawsan tonship Grand Wisata, Bekasi. Foto/Dok.
A A A
JAKARTA - Kawasan township di desains sebagai kawasan yang menghadirkan ekosistem hidup dan tinggal yang nyaman dan aman. Sejumlah pengembang menghadirkan konsep ini di township yang dikembangkannya. Salah satunya di kawasan Grand Wisata, Bekasi, Jawa Barat. Sebagai kawasan kota mandiri , township yang dikembangkan grup Sinar Mas ini menjadikan kehidupan berbasis komunitas sebagai salah satu keunggulan.

Dimana hidup dalam satu kawasan kota mandiri tentunya komunitas warga dan penghuni diberikan ruang untuk dapat melaksanakan kegiatan olahraga, sosial dan kegiatan lainnya dikawasan perumahan yang ada. Kawasan Olahraga di Sport Center maupun Club House merupakan salah satu pemenuhan akan kebutuhan komunitas yang sehat dan bersinergi.

(Baca Juga : Saat yang Lain Loyo, Kredit Properti Naik 3,7 Persen )

''Grand Wisata memiliki ekosistem hidup dan tinggal yang memang nyaman dan menguntungkan baik oleh komunitas warga dan penghuni, maupun warga disekeliling Grand Wisata, dengan adanya akses yang menghubungkan seluruh penjuru Grand Wisata dengan Kawasan kawasan Residential di timur dan barat serta utara dan juga kawasan Komersial yang tentunya menambah nilai tinggal dan hidup di Grand Wisata,''tegas Marketing Manager Grand Wisata Hans Lubis kepada Koran SINDO Selasa (19/1/2021).

Selain itu dengan adanya kawasan – kawasan komersial di dalam Grand Wisata membuka banyak kesempatan untuk berusaha dan bekerja bagi warga dan penghuni serta warga diluar kawasan Grand Wisata. Diantaranya adanya Gelar Waroeng, Cafewalk, restoran kuliner lainnya, GW Auto Center, dan Go!Wet Waterpark yang juga menjadi destinasi kuliner, automotif dan rekreasi yang terpadu dan dekat dari rumah yang dihuni, membuat efektifitas waktu dan materi menjadi lebih efektif karena tidak perlu jauh – jauh untuk memenuhi kebutuhan tersebut.

(Baca Juga : Tahun Ini Bisnis Properti Tetap Optimistis )

''Untuk pengelolaan lingkungan yang terintegrasi dan terpadu yang dilakukan oleh Estate Management Grand Wisata Bekasi, untuk menciptakan kehidupan yang aman dan nyaman,''tegas Hans. Customer Relation menyediakan segala informasi, penanganan dan penyelesaian keluhan dengan respons cepat dan tanggap terhadap pengaduan yang masuk. Hal ini karena Grand Wisata mengadopsi sistem keamanan 24 jam non-stop yang terkoordinasi dengan pihak berwajib sebagai upaya menciptakan lingkungan yang aman .

Akses keluar dan menuju kawasan Grand Wisata Bekasi dilakukan pengecekan secara rutin selama 24 jam menggunakan mobil patroli. Memasuki kawasan kluster terdapat one gate system yang menjaga penghuni dan tamu yang masuk dan keluar kluster. Terdapat juga tim Pemadam Kebakaran (Damkar) yang juga dilengkapi dengan mobil pemadam kebakaran yang siap siaga menjaga dan mengawasi kawasan township Grand Wisata Bekasi. ''Selain keamanan, kami juga memperhatikan kenyamanan dan kemudahan para penghuni dalam mengakses dan berkomunikasi mengenai hal yang terjadi,''tuturnya.

(Baca Juga : Pentingnya Asuransi Properti, Menghindari Kabar Buruk Bagi Kondisi Keuangan )

Misalnya, apabila terdapat gangguan listrik, air bersih, dan lainnya, manajemen Grand Wisata memiliki tim yang bertugas memastikan seluruh masalah tersebut dapat teratasi sehingga warga dan penghuni menjadi nyaman dan tenang. Jika terdapat kerusakan pada jalan dan saluran air, maka perbaikan jalan dan saluran air tersebut guna memastikan saluran air tidak terhambat saat terjadi hujan. ''Pengelolaan kebersihan lingkungan juga jadi salah satu konsterasi kami seperti didalam cluster yang masih dikelola maupun dijalan utama dan fasilitas umum guna menjadikan Kawasan Grand Wisata menjadi hijau dan bersih,''ungkap Hans.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1767 seconds (0.1#10.140)