Kebutuhan Pembiayaan Korporasi Bakal Naik, Rumah Tangga Masih Terbatas

Jum'at, 19 Februari 2021 - 15:04 WIB
loading...
Kebutuhan Pembiayaan...
Kebutuhan pembiayaan korporasi diproyeksi bakal meningkat dalam 3 bulan ke depan. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Bank Indonesia (BI) mencatat kebutuhan pembiayaan korporasi terindikasi meningkat pada 3 bulan mendatang, terutama untuk mendukung aktivitas operasional. Hal ini terindikasi dari Saldo Bersih Tertimbang (SBT) kebutuhan pembiayaan korporasi 3 bulan mendatang sebesar 27,1%.



Direktur Eksekutif Komunikasi BI Erwin Haryono mengatakan, peningkatan kebutuhan pembiayaan terutama terjadi pada sektor Pertambangan dan Penggalian; Pertanian, Perikanan dan Kehutanan; Informasi dan Komunikasi serta Real Estat.

"Kebutuhan pembiayaan korporasi tersebut sebagian direncanakan menggunakan Dana Sendiri (Laba Ditahan) serta sebagian lainnya dari kredit bank," kata Erwin di Jakarta, Jumat (19/2/2021).

Namun, penambahan pembiayaan rumah tangga pada 3 dan 6 bulan ke depan diindikasi masih terbatas. Bank umum masih menjadi preferensi utama rumah tangga dalam rencana pengajuan pembiayaan ke depan, terutama dalam bentuk Kredit Multi Guna, Kredit Pemilikan Rumah, dan Kredit Kendaraan Bermotor.



Dari sisi penawaran perbankan, penyaluran kredit baru terindikasi meningkat pada triwulan I/2021, tercermin pada SBT perkiraan penyaluran kredit baru sebesar 67,4%.

"Berdasarkan kelompok bank, pertumbuhan secara triwulanan diprakirakan terjadi pada seluruh kategori bank dan untuk seluruh jenis kredit," tandasnya.
(fai)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1391 seconds (0.1#10.140)