Saham Perbankan Jadi Penopang Penguatan IHSG Hari Ini

Senin, 01 Maret 2021 - 16:52 WIB
loading...
Saham Perbankan Jadi Penopang Penguatan IHSG Hari Ini
Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup menguat 1,55% ke level 6.338,5 pada penutupan perdagangan, Senin, 1 Maret 2021. Sepanjang perdagangan hari ini, IHSG bergerak di jalur hijau.

Sektor keuangan, properti, dan aneka industri menjadi penopang utama IHSG hari ini dengan menguat masing-masing 3,03%, 3,39%, dan 3,06%. ( Baca juga:Bravo! IHSG Seharian Ijo Royo-royo )

Head of Investment PT Reswara Gian Investa Kiswoyo Adi Joe mengatakan, saham perbankan dengan kapitalisasi besar seperti BBCA, BMRI, BBRI, dan BBNI menjadi pendorong indeks pada penutupan perdagangan hari ini. Alhasil, IHSG menguat sebesar 1,55%.

"Itu penggerak IHSG yang sangat besar. Kalau kita yakin ekonomi Indonesia dalam enam bulan ke depan akan pulih, maka otomatis orang-orang akan berani beli saham dan IHSG akan naik," ujarnya pada closing market IDX Channel, Senin (1/3/2021).

Dia melanjutkan, masih ada ruang penguatan untuk emiten perbankan BMRI dan BBNI melihat secara teknikal yang rendah sehingga masih ada peluang yang cukup tinggi. Sementara untuk emiten perbankan BBCA dan BBRI sudah melewati kenaikan tertinggi.

Menurut dia, saat IHSG berada di level tengah, level bawah 6.250 dan tertinggi 6.500. Jika tidak turun di bawah level 6.250 maka IHSG diprediksi akan bergerak ke arah 6.500. ( Baca juga:Pengakuan Tentara AS Menangis saat Dihujani Rudal-rudal Iran )

"Kami targetkan IHSG pada akhir tahun pada level 6.800-7.000. Tetapi ini tidak langsung naik terus. Mungkin akan ada masa-masa koreksi juga sehingga kita harus waspada. Kalau ada koreksi dalam bisa kita beli lagi," tandasnya.
(uka)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1407 seconds (0.1#10.140)