Perjalanan Kereta Api Semakin Aman, 5 Ribu Pegawai KAI Divaksin

Selasa, 23 Maret 2021 - 22:54 WIB
loading...
Perjalanan Kereta Api...
PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI melakukan vaksinasi massal kepada 5.246 pegawai KAI Group di Pusdiklat Ir. H Juanda KAI, Kota Bandung. Foto/Dok
A A A
BANDUNG - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI melakukan vaksinasi massal kepada 5.246 pegawai KAI Group di Pusdiklat Ir. H Juanda KAI, Kota Bandung, yang dimulai pada Selasa (23/3). Para pegawai yang divaksin adalah mulai dari level manajemen hingga pelaksana di bidang operasional, frontliner dan administrasi yang bertugas di Bandung.

“Kami ingin para pegawai terlindungi lewat vaksinasi tersebut. Dengan perjalanan kereta api yang semakin aman dari Covid-19, kepercayaan pelanggan akan moda transportasi kereta api juga diharapkan terus meningkat,” kata VP Public Relations KAI Joni Martinus di Jakarta, Selasa (23/3/2021).



Joni mengatakan, vaksinasi Covid-19 sangat diperlukan oleh KAI karena pegawai KAI memegang peranan penting untuk menyediakan transportasi baik untuk penumpang maupun barang. Di samping itu, para petugas di lapangan secara intens dan rutin melayani masyarakat di stasiun dan di atas kereta api.

Sampai dengan 22 Maret 2021, sebanyak 7.493 pegawai KAI Group sudah divaksin atau 17% dari 42.853 pegawai yang telah didaftarkan. Jumlah tersebut akan terus bertambah menyesuaikan dengan jadwal vaksinasi Dinas Kesehatan setempat.

Joni menambahkan, KAI memprogramkan sampai dengan 31 Maret, total 22 - 23 ribu pegawai KAI Group telah divaksin dalam rangka memberikan proteksi kepada pegawai dan pelanggan KAI.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Kesehatan dan Dinas Kesehatan di berbagai wilayah kerja KAI sehingga dapat terselenggara vaksinasi untuk pegawai-pegawai KAI,” kata Joni.



Sebelumnya, pada Jumat (19/3) lalu, KAI bekerja sama dengan Kementerian Perhubungan menyelenggarakan vaksinasi bagi pekerja transportasi publik di Stasiun Gambir. Pada kegiatan ini, KAI memberikan dukungan dengan menyediakan lokasi dan fasilitas pendukung vaksinasi bagi sekitar 1.000 pekerja transportasi publik dari berbagai moda transportasi. Khusus untuk peserta dari KAI Group, sejumlah 210 pegawai telah divaksin pada kegiatan ini.

“Kami terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait dalam rangka mempercepat vaksinasi kepada seluruh pegawai di berbagai wilayah kerja KAI. Semakin banyaknya pegawai KAI yang divaksinasi diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat saat menggunakan transportasi kereta api. Lebih jauh, dengan vaksinasi ini semoga dapat segera memulihkan perekonomian Indonesia,” tutup Joni.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
KAI Group Angkut 16,3...
KAI Group Angkut 16,3 Juta Penumpang Selama Angkutan Lebaran 2025
2 Juta Orang Sudah Mudik...
2 Juta Orang Sudah Mudik Lebaran Gunakan Kereta Api
2,2 Juta Tiket KA Lebaran...
2,2 Juta Tiket KA Lebaran 2025 Ludes Terjual, Berikut Rincian dan Sisanya
Kereta Lebaran Jarak...
Kereta Lebaran Jarak Jauh Masih Tersedia 1,4 Juta Kursi
Kemenhub Gelar Program...
Kemenhub Gelar Program Mudik Gratis untuk Motor, Begini Cara Daftarnya
1,7 Juta Tiket Kereta...
1,7 Juta Tiket Kereta Api Terjual untuk Mudik Lebaran, 10 Rute Ini Paling Laku
Dukung Mobilitas Lebaran,...
Dukung Mobilitas Lebaran, KAI Logistik Kirim 22 Kereta dari Jawa ke Sumatera
Holding BUMN Perkeretaapian...
Holding BUMN Perkeretaapian Pertegas Peran Regulator dan Operator
Catat! Kelebihan Bagasi...
Catat! Kelebihan Bagasi Saat Naik Kereta, Penumpang Bakal Kena Biaya Tambahan
Rekomendasi
Praktisi Hukum: Surat...
Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Habib Jafar: Selamat Jalan Teladan Kesederhanaan
AI Harus Dimanfaatkan...
AI Harus Dimanfaatkan untuk Kepentingan Manusia
Berita Terkini
Jualan Gold Card Rp83...
Jualan Gold Card Rp83 Miliar untuk Jadi Warga AS, Trump Pede Lunasi Utang USD36 Triliun
17 menit yang lalu
Canggih, Perusahaan...
Canggih, Perusahaan Ekspedisi Ini Hadirkan CEO Virtual di Indonesia
2 jam yang lalu
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
2 jam yang lalu
Indonesia dan USTR Intensif...
Indonesia dan USTR Intensif Bahas Negosiasi Tarif dalam 60 Hari ke Depan
2 jam yang lalu
Wamen PKP Fahri Hamzah...
Wamen PKP Fahri Hamzah Blak-blakan Backlog Perumahan di Indonesia Membengkak Jadi 15 Juta
2 jam yang lalu
Elnusa Petrofin Gelar...
Elnusa Petrofin Gelar Job Fair Perkuat Pengembangan Talenta Muda
3 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved