Nojorono Beri Penghargaan Karyawannya dengan Piagam Emas

Rabu, 14 April 2021 - 22:01 WIB
loading...
Nojorono Beri Penghargaan...
Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Seratusan karyawan PT Nojorono Tobacco International yang memasuki masa purna bakti mendapatkan apresiasi dari perusahaan. Seremoni penyerahan penghargaan yang dihadiri jajaran direksi serta karyawan , digelar sederhana dalam acara seremonial tertutup, terbatas dan mengikuti protokol kesehatan yang berlaku. Seremoni digelar di kantor pemasaran PT Nojorono Tobacco International yang berlokasi di Kawasan Industri Pulo Gadung, Jakarta Timur. ( Baca juga:BUMN Karya Berdarah-darah, Bos WIKA: WIKA Jatuh Bangun, tapi Tetap Bangun Terus )

Penghargaan diberikan tidak hanya dinilai dari masa bakti, namun kualitas kontribusi karyawan selama berkarya yang menerapkan core values di perusahaan. Core values perusahaan tersebut berkarakter F.A.I.T.H Fraternity, Accountability, Innovation, Trustworthy dan High Performance.

HR Director PT Nojorono Tobacco International, FX. Sri Martono menyampaikan arti penting karyawan bagi perusahaan yang telah berdiri selama lebih dari delapan dekade dan terus berkarya lintas generasi: “Penghargaan diberikan kepada karyawan yang telah berkontribusi bagi kemajuan perusahaan hingga saat ini. Tentunya karyawan inilah yang dinilai menjadi teladan penerapan karakter F.A.I.T.H dalam bekerja bagi rekan kerjanya,” kata Martono, seperti dikutip dari keterangan tertulisnya, Rabu (14/4/2021).

Sementara itu, Managing Director PT Nojorono Tobacco International Arief Goenadibrata menambahkan, bagi Nojorono karyawan adalah aset yang sangat berharga. "Komitmen inilah yang terus dijaga pada setiap kebijakan strategis yang dilakukan perusahaan dalam menjalankan bisnisnya,” katanya.

Kehadiran jajaran direksi dalam kegiatan seremoni ini juga dijadikan momentum bagi karyawan berbagi cerita selama berkarya dan meneruskan asanya di masa mendatang untuk perusahaan.

“Acara seremoni sederhana ini dijadikan momentum penting bagi karyawan yang memasuki masa purna bakti, untuk menyampaikan pesan, kesan dan harapan mereka terhadap perusahaan,” kata John D. Kusuma, Marketing Director PT Nojorono Tobacco International.

Sutrimo, salah satu karyawan purna bakti yang menerima penghargaan mengatakan, berkat berkarya bersama Nojorono selama 27 Tahun, dia mampu menyekolahkan tiga anaknya hingga jenjang pendidikan tinggi. Dua di antaranya saat ini menjadi PNS dan perawat di salah satu RS terkemuka. "Saya sangat berterima kasih untuk kesempatan berkarya bersama Nojorono, apa yang telah saya dapatkan dari perusahaan sungguh tidak pernah saya duga sebelumnya,” kata sang karyawan.

Dalam kegiatan seremoni, sejumlah 15 karyawan purna bakti lintas jabatan dalam manajemen menerima penghargaan berupa piagam emas yang disesuaikan dengan masa kerja. Selanjutnya, untuk ratusan karyawan purna bakti lainnya, seremoni pemberian penghargaan digelar di masing-masing kantor cabang tempat karyawan tersebut ditempatkan.

PT Nojorono Tobacco International merupakan salah satu perusahaan pelopor rokok kretek di Indonesia yang didirikan pada 14 oktober 1932 oleh Ko Djee Siong dan Tan Djing Thay dan berpusat di Kota Kudus, Jawa Tengah. PT Nojorono Tobacco International, saat ini menduduki posisi kelima dalam kategori industri sigaret terbesar di Indonesia. ( Baca juga:Usai Diguyur Hujan 5 Jam, Lalin Jakarta Lancar Jaya )

PT Nojorono Tobacco International dikenal sebagai pemilik merek dagang Minak Djinggo yang diluncurkan tahun 1932. Minak Djinggo merupakan pelopor inovasi sigaret kretek tangan (SKT). Minak Djinggo bertahan di industri SKT hingga saat ini, cukup dikenal di kalangan petani dan nelayan.
(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1568 seconds (0.1#10.140)