Seharian Nyaman di Zona Hijau, IHSG Ditutup Naik ke Level 6.120

Kamis, 29 Juli 2021 - 15:33 WIB
loading...
Seharian Nyaman di Zona...
Foto/ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) berada di zona hijau pada sesi terakhir perdagangan hari ini. IHSG ditutup naik 32,20 poin atau 0,53% ke 6.120.

Baca juga:Waka DPR Sebut Vaksinasi Belum Sentuh Kelompok Masyarakat Adat

Pada penutupan perdagangan, Kamis (29/7/2021), terdapat 258 saham menguat, 233 saham melemah, dan 165 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp12,9 triliun dari 22,5 miliar lembar saham yang diperdagangkan.

Indeks LQ45 naik 2,05 poin atau 0,25% ke 832,75, indeks JII naik 4,13 poin atau 0,77% ke 537,87, indeks IDX30 naik 0,33 poin atau 0,074% ke 443,87, dan indeks MNC36 naik 0,62 poin atau 0,22% ke 280,15.

Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu PT Bank Neo Commerce Tbk (BBYB) naik Rp130 atau 23,85% ke Rp675, saham PT Smartfren Telecom Tbk (FREN) naik Rp22 atau 18,18% ke Rp143, dan saham PT Samudera Indonesia Tbk (SMDR) naik Rp120 atau 18,05% ke Rp785.

Baca juga:China Dihantam Wabah COVID-19 Terparah, Kota Ini Diisolasi

Adapun saham-saham yang masuk top losers antara lain, PT Bank Rakyat Indonesia Agroniaga Tbk (AGRO) turun Rp190 atau 6,67% ke Rp2.660, saham PT Berkah Beton Sadaya Tbk (BEBS) turun Rp40 atau 6,50% ke Rp575, dan saham PT Multipolar Tbk (MLPL) turun Rp25 atau 4,67% ke Rp510.
(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1448 seconds (0.1#10.140)