Dukung UMKM Jabar Go Ekspor, Kampus UMKM Shopee Ekspor dan Kurikulum Vokasi Shopee Resmi Diluncurkan

Kamis, 05 Agustus 2021 - 19:00 WIB
loading...
Dukung  UMKM Jabar Go Ekspor, Kampus UMKM Shopee Ekspor dan Kurikulum Vokasi Shopee Resmi Diluncurkan
[dari kiri] Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jabar, Direktur Eksekutif Shopee Indonesia, Gubernur Jabar, Ketua Dekranasda Jabar, Kepala Dinas Koperasi & UKM Provinsi Jabar
A A A
BANDUNG - Shopee Indonesia bersama Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) melanjutkan kolaborasi strategis untuk membawa Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Jawa Barat naik kelas hingga menjadi pelaku ekspor.

Kolaborasi lanjutan ini ditandai dengan peresmian 'Kampus UMKM Shopee Ekspor' oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pada Kamis (5/8/2021). Bangunan tiga lantai yang terletak di Jalan BKR Nomor27, Pasirluyu, Kota Bandung ini memiliki berbagai fasilitas dan layanan ekstensif yang dapat dinikmati oleh seluruh pelaku UMKM di Jawa Barat.

Para pelaku UMKM akan mendapatkan pendampingan bisnis digital dan menjadi bagian dari Program Ekspor Shopee.

Dalam kunjungannya ke Kampus UMKM Shopee Ekspor, Ridwan Kamil mengatakan, dengan adanya fasilitas ini, diharapkan semakin banyak UMKM di Jawa Barat yang memanfaatkan layanan yang sudah diberikan agar bisa mengekspor produknya. "Kami menargetkan 100.000 UMKM Jawa Barat dapat melakukan ekspor bersama Shopee pada 2022 nanti,” katanya.

Shopee dan Pemprov Jabar juga akan berkolaborasi dalam memberikan Program Kurikulum Vokasi Shopee kepada lebih dari 200 Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang akan diterima oleh kurang lebih 400 guru di Jawa Barat untuk kemudian diterima oleh 20.000 siswa/i SMK.
Dukung UMKM Jabar Go Ekspor, Kampus UMKM Shopee Ekspor dan Kurikulum Vokasi Shopee Resmi Diluncurkan

Proses pengguntingan pita sebagai simbolisasi diresmikannya Kampus UMKM Shopee Ekspor Bandung

Kurikulum Vokasi Shopee akan memberikan pengajaran serta pelatihan langsung mengenai pengembangan bisnis digital serta membuka kesempatan bagi siswa/i lulusan tersebut menjalankan program magang di Shopee. Peserta magang dengan performa yang baik mendapat kesempatan untuk menjadi karyawan Shopee.

Diharapkan kurikulum ini dapat memberikan fondasi digitalisasi yang tepat melalui aspek edukasi dan pemberdayaan siswa/i SMK. “Sebagai bagian dari realisasi kurikulum 4.0 untuk pemberdayaan dan pengembangan kualitas SDM di Jawa Barat, siswa/i SMK di Jawa Barat akan mendapatkan kurikulum Shopee, yakni kurikulum kewirausahaan digital yang komprehensif," kata Ridwan Kamil.

Selain itu siswa/i lulusan SMK di Jawa Barat akan mendapatkan kesempatan mengikuti program magang di Shopee. Orang nomor satu di Jabar ini berharap kerja sama ini dapat mendorong keberhasilan transformasi di wilayah yang dipimpinnya serta memberikan peluang yang lebih besar untuk putra-putri Jabar.

Christin Djuarto, Direktur Eksekutif Shopee Indonesia mengatakan bahwa pihaknya melanjutkan komitmen dengan Pemprov Jabar untuk mendukung pertumbuhan UMKM asal Jawa Barat melalui program kolaborasi UMKM Jabar Go Digital dan penyaluran perangkat komputer ke desa-desa dengan pendirian Shopee Center.

"Hari ini kami meresmikan markas besar Shopee Center di Jawa Barat, yaitu Kampus UMKM Shopee Ekspor Bandung. Diharapkan ini akan menjadi lahan yang subur sehingga pelaku UMKM di Jawa Barat dapat bertumbuh dalam kuantitas dan kualitas untuk Go Digital dan Go Global bersama Shopee," ujarnya.
Dukung UMKM Jabar Go Ekspor, Kampus UMKM Shopee Ekspor dan Kurikulum Vokasi Shopee Resmi Diluncurkan

Ridwan Kamil dan Christin Djuarto mengunjungi salah satu pelaku UMKM asal Jabar
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1926 seconds (0.1#10.140)