HUT Kemerdekaan, PLN Listriki Tujuh Dusun di Ulumanda dan Malunda

Senin, 16 Agustus 2021 - 16:36 WIB
loading...
HUT Kemerdekaan, PLN...
PLN berhasil menghadirkan listrik bagi 315 pelanggan di tujuh dusun di Kecamatan Ulumanda dan Malunda, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat. Foto: Istimewa
A A A
MAMUJU - PT PLN (Persero) berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan listrik masyarakat di berbagai daerah. Bertepatan dengan momen perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Indonesia, PLN berhasil menghadirkan listrik bagi 315 pelanggan di tujuh dusun di Kecamatan Ulumanda dan Malunda, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.

Dengan total investasi lebih dari Rp 4,1 Miliar, PLN membangun Jaringan Tegangan Menengah (JTM) sepanjang 10,5 kilometer sirkuit (kms), Jaringan Tegangan Rendah sepanjang 4,19 kms dan 4 gardu distribusi berkapasitas 125 kilovolt Ampere (kVA).



Adapun tujuh dusun yang berhasil menerima aliran listrik PLN di antaranya di wilayah Kecamatan Ulumanda yakni, Desa Salutambung Dusun Sambalagia dan Desa Sulai Dusun Parrihuang serta Kecamatan Malunda yakni, Desa Bambangan Dusun Batu Susun, Desa Mekkata, Desa Bambangan Dusun Rattepunaga, Desa Salutahongan Dusun Salurindu, Desa Salutahongan Dusun Salubiru.

Selain menikmati listrik, Desa Bambangan mendapatkan SPLU (Stasiun Penyedia Listrik Umum) PJU Mandiri untuk Penerangan Jalan Umum (PJU) serta bantuan berupa Pasang Baru listrik dan pembangunan masjid Nurul Iman Dusun Ratte Punaga dari YBM PLN.

Seremoni pengoperasian dan peresmian listrik desa dihadiri Bupati Majene Andi Achmad Syukri Tammalele, Manager PLN UP3 Mamuju Didik Krismanto, Manager PLN UP2K Sulawesi Barat Dadang Wahyudi, dan Manager PLN ULP Majene Bakhtiar.

Bupati Majene, Andi Achmad Syukri Tammalele mengucapkan terima kasih kepada PLN atas kehadiran listrik di dua desa, yakni Desa Bambangan dan Desa Mekkatta di Kecamatan Malunda.

“Terima kasih kepada PLN , kami berharap masyarakat dapat mengizinkan petugas PLN untuk melaksanakan pemangkasan pohon agar tidak terjadi gangguan aliran listrik,” ujarnya.

Andi berharap adanya peran serta kepala desa yang belum berlistrik, untuk dapat segera mengusulkan perbaikan jalan di Tahun 2022, agar memperlancar dan mempermudah PLN menghadirkan listrik di desa tersebut.

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
PLN IP Berhasil Penuhi...
PLN IP Berhasil Penuhi Kebutuhan Listrik Malam Takbir dan Idulfitri
Jaga Daya Beli, Pemerintah...
Jaga Daya Beli, Pemerintah Pastikan Tarif Listrik Triwulan II Tidak Naik
Pabrik-pabrik Tutup,...
Pabrik-pabrik Tutup, PLN Prediksi Beban Listrik Turun 30% saat Libur Lebaran
PLN Prediksi Kendaraan...
PLN Prediksi Kendaraan Listrik Naik 5 Kali Lipat saat Mudik Lebaran 2025
PLN IP Catatkan Penjualan...
PLN IP Catatkan Penjualan Listrik 83.082 GWh di 2024, Tertinggi dalam 5 Tahun
Mudik Gratis PLN Bersama...
Mudik Gratis PLN Bersama BUMN Dibuka, Begini Cara Daftarnya
PLN IP Targetkan Penambahan...
PLN IP Targetkan Penambahan Daya Listrik 2.000 MW di 2025
PLN Hadirkan Kembali...
PLN Hadirkan Kembali Diskon 50% Sambut Ramadan 2025, Simak Cara dan Syaratnya
Diskon Tarif Listrik...
Diskon Tarif Listrik 50% Berakhir Hari Ini, Sampai Jam Berapa Masih Bisa Beli?
Rekomendasi
Heboh Orang Tua Murid...
Heboh Orang Tua Murid SD di Lebak Bawa Meja dan Kursi dari Rumah ke Sekolah, Bupati Semprot Disdik
Putin Umumkan Gencatan...
Putin Umumkan Gencatan Senjata 3 Hari untuk Perayaan Kemenangan Perang Dunia II
Try Sutrisno hingga...
Try Sutrisno hingga Fachrul Razi Tuntut Gibran Dicopot, Pimpinan MPR Pegang Keputusan KPU
Berita Terkini
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
18 menit yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
20 menit yang lalu
Kementerian BUMN Dorong...
Kementerian BUMN Dorong Penguatan Komunikasi Digital Lewat Workshop Media Sosial Berbasis AI
50 menit yang lalu
Kinerja Positif, Indonesia...
Kinerja Positif, Indonesia Re Catat Laba Konsolidasi Rp72,7 Miliar di 2024
1 jam yang lalu
19 Perusahaan Korsel...
19 Perusahaan Korsel Bakal Tambah Investasi Rp30 Triliun usai Bertemu Prabowo, Ini Daftarnya
2 jam yang lalu
Optimalkan Potensi KEK...
Optimalkan Potensi KEK Mandalika dengan Membangun Ekosistem Pariwisata Hijau
2 jam yang lalu
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved