Cicilan Gerobak Usaha Roti Bakar Sugeng Terlunasi Setelah Bertemu Airlangga

Kamis, 30 September 2021 - 15:35 WIB
loading...
Cicilan Gerobak Usaha...
Setelah empat bulan berjualan sambil mencicil utang pembelian gerobak. Akhirnya Sugeng Wahyudi (32), bisa tersenyum lega usai bertemu dengan Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Setelah empat bulan berjualan sambil mencicil utang pembelian gerobak. Akhirnya Sugeng Wahyudi (32), bisa tersenyum lega. Ia mendapat bantuan untuk melunasi cicilan gerobaknya dari Kelompok UMKM usAHA. Sugeng juga mengaku senang, karena bisa bertemu dengan Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto yang sempat mencicipi roti bakar buatannya.

Ditemui di lokasi usahanya di jalan Widuran nomor 152, Solo, Kamis (30/9/2021) Sugeng menceritakan perjalanan usahanya. Sugeng memilih mundur dari pekerjaan yang telah ia jalani selama 13 tajun, karena ketidakjelasan pembayaran upah yang dipotong, meski jam kerja sama dengan alasan pandemi. Hal itu membuatnya tak dapat memenuhi kebutuhan keluarganya.



Bermodalkan sisa gaji miliknya, Sugeng akhirnya beralih untuk berjualan roti bakar, yang ide awalnya didapat dari usulan Elia istrinya. Sugeng pun mencari produsen roti yang menjual semua bahan baku roti bakar sekaligus menyewakan gerobaknya.

Ayah dua anak ini memberi nama usahanya Roti Bakar Mandorque, untuk mengenang pekerjaan sebelumnya sebagai mandor di sebuah percetakan daerah Sukoharjo.

Untuk membuat pembeda dengan roti bakar lain. Selain varian isi roti bakar standar yang lebih banyak manis. Sugeng juga berjualan roti bakar varian asin dan pedas. Omzet yang didapat Sugeng dari berjualan roti bakar per harinya sebesar 80-100 ribu dan 150-200 ribu saat akhir pekan, dengan durasi berjualan selama 5 jam yang ia mulai pukul 17:00 - 22:00 WIB.

Dari omzet tersebut, Sugeng bisa mendapatkan untung sebesar 60%. Sedangkan untuk bayar sewa gerobak, Sugeng harus mengeluarkan biaya Rp 200 ribu per bulan.

Karena tak ingin terus menerus membayar sewa gerobak, akhirnya Sugeng meminjam uang pada kerabatnya untuk membeli gerobak tersebut. Baru kemudian ia mencicil pembayarannya. " Dengan begitu kan, gerobak akan jadi milik saya sendiri nantinya dan nggak perlu bayar sewa lagi," ungkap Sugeng.

Suatu ketika, Sugeng mendapatkan tabloid WirausAHA Maju dari mertuanya, yang juga seorang pelaku usahu mikro. Dari sana Sugeng mengetahui tentang Kelompok UMKM usAHA yang sedang menjalankan Program usAHA bantu usaha . Dari tautan pendaftaran online yang tertera, Sugeng mencoba mendaftarkan usahanya.

"Disitu kan harus dijelaskan jika dapat bantuan akan digunakan untuk apa, ya saya terangkan saja apa adanya, saya butuh modal untuk melunasi gerobak," ujarnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1251 seconds (0.1#10.140)