Program Vaksinasi Ikut Dorong Penjualan Rumah di Karawang
loading...
A
A
A
JAKARTA - Memasuki penghujung tahun 2021, pasar properti di beberapa daerah mulai menggeliat seiring dengan kasus terpapar Covid-19 yang kian mereda. Buktinya, penjualan unit-unit hunian pada kawasan perumahan Kartika Residence, besutan pengembang Citra Swarna Group di Klari, Karawang , terbilang laris manis.
“Dibanding sebelum pandemi, pemasaran hunian di Kartika Residence mengalami peningkatan signifikan mencapai 200%. Ini di luar dugaan kami, rata-rata per bulan bisa terjual sebanyak 100 unit. Hingga saat ini, permintaan hunian pada proyek-proyek perumahan besutan Citra Swarna Group terus meningkat,” kata Victor, CEO Citra Swarna Group, Kamis (7/10/2021).
Menurutnya, kebutuhan hunian terutama tipe rumah dengan kisaran harga Rp300 juta hingga Rp500 juta per unit di wilayah Karawang dan sekitarnya memang tergolong tinggi. Kawasan industri dengan pabrik-pabrik manufaktur skala besar dan ribuan karyawan, menjadi pemicu masih tingginya permintaan hunian di tengah pandemi.
“Secara kebetulan, harga unit rumah pada beberapa proyek milik Citra Swarna Group sendiri terbilang cukup terjangkau, mulai dari Rp400 jutaan. Selain itu, pengembangan proyeknya terutama Kartika Residence juga berbeda, mengusung konsep one stop living yang menjamin kenyamanan hidup lebih berkualitas bagi setiap penghuni,” ujarnya.
Chief Marketing Officer (CMO) Citra Swarna Group, Hengky Japri, menambahkan, Kawasan Perumahan Kartika Residence yang dikembangkan pada area seluas 140 hektare dilengkapi berbagai fasilitas penunjang serba-ada. Antara lain pusat komersial, pusat kuliner, pusat olahraga, tempat ibadah, waterpark, pasar bersih, dan wisata danau.
“Tingginya minat masyarakat memiliki hunian di Kartika Residence tidak terlepas dari berbagai kemudahan yang ditawarkan pengembang. Di antaranya adalah skema KPR dengan suku bunga mulai dari 4,99% fixed selama dua tahun, bebas biaya provisi, bebas biaya administrasi, dan biaya proses murah,” ungkap Hengky.
Selain itu, lanjut dia, kegiatan corporate social responsbility (CSR) melalui berbagai kegiatan sosial terus digalakkan oleh pengembang. Teranyar, Citra Swarna Group Peduli berkolaborasi dengan Polresta Karawang menyediakan sentra vaksin bagi warga Kecamatan Klari, Karawang, dan sekitarnya.
“Akhir pekan lalu, kami menggelar vaksinasi massal sebanyak 580 dosis vaksin di Kawasan Kartika Residence. Antusiasme masyarakat untuk turut serta dalam vaksinasi tersebut cukup tinggi. Karenanya, sesuai ketentuan pemerintah, kami menerapkan protokol kesehatan yang cukup ketat selama kegiatan berlangsung,” imbuhnya.
Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Klari, Komisaris Polisi (Kompol) Ricky Adipratama menyebut, kegiatan tersebut dilaksanakan guna mendukung program pemerintah tentang percepatan vaksinasi dan kekebalan komunal. Selain itu, menggalakkan kegiatan di pemukiman masyarakat bertujuan agar vaksinasi bisa lebih merata.
“Perhatian pemerintah, TNI dan Polri sekarang adalah agar vaksin terdistribusi merata di tengah-tengah masyarakat," katanya.
Untuk itu, pihaknya menggandeng Citra Swarna Group yang terlibat dalam upaya mempercepat vaksinasi Covid-19. “Harapan kami dengan diselenggarakannya sentra vaksin bersama di Kartika Residence ini dapat membantu percepatan vaksinasi dan memfasilitasi masyarakat di sekitar Klari Karawang bagi yang belum melakukan vaksin,” pungkas Hengky.
“Dibanding sebelum pandemi, pemasaran hunian di Kartika Residence mengalami peningkatan signifikan mencapai 200%. Ini di luar dugaan kami, rata-rata per bulan bisa terjual sebanyak 100 unit. Hingga saat ini, permintaan hunian pada proyek-proyek perumahan besutan Citra Swarna Group terus meningkat,” kata Victor, CEO Citra Swarna Group, Kamis (7/10/2021).
Menurutnya, kebutuhan hunian terutama tipe rumah dengan kisaran harga Rp300 juta hingga Rp500 juta per unit di wilayah Karawang dan sekitarnya memang tergolong tinggi. Kawasan industri dengan pabrik-pabrik manufaktur skala besar dan ribuan karyawan, menjadi pemicu masih tingginya permintaan hunian di tengah pandemi.
“Secara kebetulan, harga unit rumah pada beberapa proyek milik Citra Swarna Group sendiri terbilang cukup terjangkau, mulai dari Rp400 jutaan. Selain itu, pengembangan proyeknya terutama Kartika Residence juga berbeda, mengusung konsep one stop living yang menjamin kenyamanan hidup lebih berkualitas bagi setiap penghuni,” ujarnya.
Chief Marketing Officer (CMO) Citra Swarna Group, Hengky Japri, menambahkan, Kawasan Perumahan Kartika Residence yang dikembangkan pada area seluas 140 hektare dilengkapi berbagai fasilitas penunjang serba-ada. Antara lain pusat komersial, pusat kuliner, pusat olahraga, tempat ibadah, waterpark, pasar bersih, dan wisata danau.
“Tingginya minat masyarakat memiliki hunian di Kartika Residence tidak terlepas dari berbagai kemudahan yang ditawarkan pengembang. Di antaranya adalah skema KPR dengan suku bunga mulai dari 4,99% fixed selama dua tahun, bebas biaya provisi, bebas biaya administrasi, dan biaya proses murah,” ungkap Hengky.
Selain itu, lanjut dia, kegiatan corporate social responsbility (CSR) melalui berbagai kegiatan sosial terus digalakkan oleh pengembang. Teranyar, Citra Swarna Group Peduli berkolaborasi dengan Polresta Karawang menyediakan sentra vaksin bagi warga Kecamatan Klari, Karawang, dan sekitarnya.
“Akhir pekan lalu, kami menggelar vaksinasi massal sebanyak 580 dosis vaksin di Kawasan Kartika Residence. Antusiasme masyarakat untuk turut serta dalam vaksinasi tersebut cukup tinggi. Karenanya, sesuai ketentuan pemerintah, kami menerapkan protokol kesehatan yang cukup ketat selama kegiatan berlangsung,” imbuhnya.
Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Klari, Komisaris Polisi (Kompol) Ricky Adipratama menyebut, kegiatan tersebut dilaksanakan guna mendukung program pemerintah tentang percepatan vaksinasi dan kekebalan komunal. Selain itu, menggalakkan kegiatan di pemukiman masyarakat bertujuan agar vaksinasi bisa lebih merata.
“Perhatian pemerintah, TNI dan Polri sekarang adalah agar vaksin terdistribusi merata di tengah-tengah masyarakat," katanya.
Untuk itu, pihaknya menggandeng Citra Swarna Group yang terlibat dalam upaya mempercepat vaksinasi Covid-19. “Harapan kami dengan diselenggarakannya sentra vaksin bersama di Kartika Residence ini dapat membantu percepatan vaksinasi dan memfasilitasi masyarakat di sekitar Klari Karawang bagi yang belum melakukan vaksin,” pungkas Hengky.
(uka)