IHSG Terpeleset 23 Poin, Ini 10 Saham yang Paling Nyusruk

Kamis, 21 Oktober 2021 - 18:16 WIB
loading...
IHSG Terpeleset 23 Poin,...
Emiten di sektor energi dan properti mengalami penurunan paling dalam pada perdagangan hari ini (21/10/2021). Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pada perdagangan saham hari ini, Kamis (21/10/2021), indeks harga saham gabungan ( IHSG ) terpeleset 23 poin atau 0,35% ke level 6.632. Penurunan itu merupakan kejadian kedua di pekan ini sejak Selasa kemarin (19/10/2021).

Penurunan IHSG hari ini membuat pergerakannya menjauhi area all time high (ATH) akibat 347 emiten berada di zona merah. Dari jumlah itu, ada 10 emiten yang ambles paling dalam hingga menyentuh auto rejection bawah (ARB).



Emiten dari energi hingga properti menjadi dua sektor utama yang mengalami pelemahan sore ini. Urutan pertama diduduki oleh PT Indika Energy Tbk (INDY) yang longsor 6,96% ke Rp2.140 dari Rp2.300.

Menyusul INDY, terdapat 9 emiten lain yang mengalami hal serupa. Mereka adalah:
1. PT Inocycle Technology Group Tbk (INOV) turun 6,96% ke Rp214 dari Rp230.
2. PT Arkadia Digital Media Tbk (DIGI) anjlok 6,91% ke Rp404 dari Rp434.
3. PT Aesler Grup Internasional Tbk (RONY) merosot 6,87% ke Rp244 dari Rp262.
4. PT Satyamitra Kemas Lestari Tbk (SMKL) tergelincir 6,83%) ke Rp300 dari Rp322.
5. PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII) menurun 6,80% ke Rp1.400 dari Rp1.545.



6. PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESAA) jatuh 6,74% ke Rp360 dari Rp386.
7. PT Adhi Karya (Persero) Tbk (ADHI) terpuruk 6,72% ke Rp1.110 dari Rp1.190.
8. PT PP (Persero) Tbk (PTPP) terperosok 6,72% ke Rp1.250 dari Rp1.340.
9. PT Fortune Mate Indonesia Tbk (FMII) longsor 6,67% ke Rp448 dari Rp480.
(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1493 seconds (0.1#10.140)