UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2021: Mengusung UMKM Indonesia Tembus Pasar Global

Kamis, 09 Desember 2021 - 18:17 WIB
loading...
A A A
Selama situasi pandemi, BRI terus berupaya menyelamatkan UMKM melalui restrukturisasi kredit. Total restrukturisasi kredit mencapai Rp241 triliun kepada lebih dari 2,9 juta nasabah yang mayoritas adalah UMKM. Sampai Oktober 2021, outstanding kredit direstrukturisasi BRI juga sudah menurun menjadi Rp163 triliun untuk 2,2 juta nasabah.

Adapun untuk penyaluran kredit BRI hingga September 2021, nilainya mencapai Rp749,3 triliun atau setara 80,5% dari total Kredit BRI yang sebesar Rp877,6 triliun.

Dalam acara UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2021, BRI telah mengundang buyer internasional dari 30 negara yang akan dipertemukan dalam business matching. Kedua belah pihak dapat bernegosiasi dan melakukan penawaran produk UMKM nasabah binaan BRI.

Selain itu juga dihadirkan berbagai talkshow cerita inspiratif sebagai motivasi untuk pelaku UMKM. Direktur Utama BRI, Sunarso mengisi acara ini dengan berbagai cerita dan pengalaman menarik sebagai seorang bankir. Ia membagikan pengalamannya selama ini dalam memajukan dan mengembangkan UMKM Indonesia.

Kemudian akan tampil juga Indrawan Nugroho, seorang konsultan inovasi dan YouTuber yang akan bercerita tentang prosesnya mengelola UMKM atau perusahaan rintisan (startup). Selain itu ada Chitra Subijakto, seorang perancang busana sekaligus peraih beberapa penghargaan penggiat lingkungan juga akan meramaikan sesi Inspiration Talks. Selanjutnya, Angkie Yudistia, seorang difabel dan pendiri usaha Thisable Enterprise juga hadir memberikan motivasi dan strategi dalam berkarya.

Tak hanya itu, BRI juga mengundang berbagai narasumber dan performer dari kalangan public figure, selebriti, penyanyi dan para ahli dari berbagai latar belakang. Untuk music performance akan menampilkan Maliq & D’Essentials. Grup tersebut akan menyanyikan lagu hits mereka sambil diiringi fashion show dari beberapa model ternama yang akan mengenakan produk fashion hasil kreasi UMKM.

Masih berkaitan dengan fashion, dalam acara ini juga digelar workshop DIY (Do It Yourself) Yuk Berkreasi yang merupakan pelatihan membuat rajutan crochet dan macramé. Kegiatan ini juga dilengkapi dengan teknik unik, yakni Suminagashi Art atau seni membuat pola motif kain di atas air.

Untuk kegiatan podcast BRILIANPRENEUR 2021, para selebriti dan pelaku UMKM inspiratif akan membahas tentang pengelolaan bisnis di kalangan generasi milenial. Mereka akan bercerita latar belakang dan pengalaman awal menjalankan bisnis tersebut.

Pengisi acara podcast antara lain Ivan Gunawan, Gading Marten, Tarra Budiman, Ariy Arka, Tasya Farasya, Ken & Grat, dan Diana Henry. Mereka datang dari jenis usaha yang berbeda-beda sehingga bisa menambah wawasan dan pengetahuan dari berbagai bidang usaha.

Hal yang paling menarik, UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2021 akan menampilkan konsep thematical outdoor yang menghadirkan lima destinasi wisata di Indonesia, yaitu Raja Ampat, Borobudur, Toba, Ubud (Bali), dan Tanjung Kelayang (Belitung).
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1653 seconds (0.1#10.140)