Setelah 53 Tahun, Dusun Lome Pinrang Akhirnya Teraliri Listrik

Rabu, 17 Juni 2020 - 14:32 WIB
loading...
Setelah 53 Tahun, Dusun...
Bupati Kabupaten Pinrang, Irwan Hamid bersama pejabat PLN saat pengoperasian perdana listrik di Dusun Lome, Kecamatan Pekkabata. Foto: Dokumen PLN
A A A
PINRANG - PLN terus berkomitmen untuk mengalirkan listrik ke seluruh tanah air hingga ke pelosok negeri. Di tengah pandemi virus corona atau COVID-19 , PLN berhasil mengalirkan listrik di Kampung Lammoro, Dusun Lome.

Kampung Lammoro, Dusun Lome yang terletak di Desa Massewae, Kecamatan Pekkabata, Kabupaten Pinrang, Sulsel menjadi dusun yang menerima aliran listrik PLN setelah 53 tahun lamanya.

Untuk melistriki 27 kepala keluarga di Dusun Lome, PLN membangun jaringan tegangan menengah (JTM) sepanjang 3,6 kilometer sirkuit (kms) dan jaringan tegangan rendah (JTR) sepanjang 1.84 kms, serta 1 gardu distribusi dengan total kapasitas 50 kiloVolt Ampere (kVA).



Pembangunan infrastruktur untuk mengalirkan listrik ke Dusun Lome tidak mudah bagi PLN. Untuk menjangkau Dusun terpencil tersebut, petugas PLN harus melewati jalanan terjal dan berbatu yang membutuhkan waktu 45 menit.

Turut hadir dalam pengoperasian, Manager PLN PLN UP3 Pinrang, Rizky Ardiana Bayuwerti serta Manager PLN UP2K Sulsel, Syaifuddin dan dihadiri langsung oleh Bupati Kabupaten Pinrang, A Irwan Hamid.

Manager PLN UP3 Pinrang, Rizky Ardiana Bayuwerti mengatakan, pandemi bukan halangan bagi PLN dalam menjaga pasokan listrik dan tak henti untuk mengalirkan listrik hingga ke pelosok.

"Di tengah pandemi, PLN tidak terlena untuk tidak bekerja. Justru sebaliknya, PLN tetap berusaha semaksimal mungkin untuk menjaga pasokan listrik agar tidak padam dan memberikan pelayanan terbaik tidak kepada pelanggan," tutur Rizky.



Selain itu, Bupati Kabupaten Pinrang A. Irwan Hamid menyambut bahagia dengan adanya listrik di Dusun Lome.

"Terima kasih untuk PLN yang telah mendukung dan memenuhi kebutuhan listrik di Dusun Lome," ujar Irwan.

Irwan menambahkan, sejak tahun 1967 Dusun Lome baru menikmati listrik dan warga patut bersyukur dan berterima kasih kepada PLN yang telah memperjuangkan keinginan masyarakat.

Irwan berharap, warga bisa mendukung PLN dengan membayar listrik tepat pada waktunya sebelum tanggal 20 setiap bulannya.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
10 Negara dengan Tarif...
10 Negara dengan Tarif Listrik Termahal di Dunia
PLN IP Kerahkan Ribuan...
PLN IP Kerahkan Ribuan Petugas Penuhi Kebutuhan Listrik Lebaran
PLN IP Berhasil Penuhi...
PLN IP Berhasil Penuhi Kebutuhan Listrik Malam Takbir dan Idulfitri
Jaga Daya Beli, Pemerintah...
Jaga Daya Beli, Pemerintah Pastikan Tarif Listrik Triwulan II Tidak Naik
Pabrik-pabrik Tutup,...
Pabrik-pabrik Tutup, PLN Prediksi Beban Listrik Turun 30% saat Libur Lebaran
PLN Prediksi Kendaraan...
PLN Prediksi Kendaraan Listrik Naik 5 Kali Lipat saat Mudik Lebaran 2025
Afrika Selatan Rugi...
Afrika Selatan Rugi Rp2.537 Triliun Akibat Pemadaman Listrik
PLN IP Catatkan Penjualan...
PLN IP Catatkan Penjualan Listrik 83.082 GWh di 2024, Tertinggi dalam 5 Tahun
Mudik Gratis PLN Bersama...
Mudik Gratis PLN Bersama BUMN Dibuka, Begini Cara Daftarnya
Rekomendasi
LMA Suku Irarutu Kaimana...
LMA Suku Irarutu Kaimana Imbau Peserta Seleksi CPNS dan P3K Sabar Tunggu Pengumuman
Presiden Prabowo dan...
Presiden Prabowo dan Mentan Amran Pimpin Tanam Padi Serentak di 14 Provinsi
Profil Hailey Baldwin,...
Profil Hailey Baldwin, Istri Justin Bieber yang Ternyata Menderita Kista Ovarium
Berita Terkini
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
31 menit yang lalu
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
38 menit yang lalu
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
1 jam yang lalu
LG Batal Bangun Pabrik...
LG Batal Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik di RI, Menteri Rosan Ungkap Penggantinya
1 jam yang lalu
Deposito Emas Pegadaian...
Deposito Emas Pegadaian Capai 1 Ton, Direktur Utama Dorong Masyarakat untuk Investasi Aktif
1 jam yang lalu
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
2 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved