Targetkan Donasi Rp200 Juta, Shopee Ajak Masyarakat Bantu Pertanian di Desa Pana

Rabu, 27 April 2022 - 23:09 WIB
loading...
Targetkan Donasi Rp200...
Shopee mengajak masyarakat untuk berpartisipasi menciptakan ekosistem pertanian dan peternakan di Desa Pana, Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur (NTT). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Platform marketplace Shopee mengajak masyarakat untuk berpartisipasi menciptakan ekosistem pertanian dan peternakan di Desa Pana, Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur (NTT), dengan cara berkontribusi dalam penggalangan dana.

Shopee menargetkan jumlah donasi sebesar Rp200 juta, yang akan digandakan oleh Shopee untuk mendukung program pendampingan warga setempat dari Universitas Nusa Cendana (Undana).

Program meliputi pelatihan seputar pertanian, perkebunan, dan peternakan dengan memanfaatkan air bersih yang telah tersedia.

Masyarakat dapat bernonasi melalui aplikasi Shopee di bit.ly/ShopeeAdaUntukNTT atau laman Kitabisa di kitabisa.com/campaign/shopeeadauntukntt.

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat Undana Damianus Ada mengatakan, saat ini warga Desa Pana membutuhkan pendampingan dengan memberikan edukasi mengenai pertanian dan peternakan.

Program pendampingan bertujuan untuk mendukung Desa Pana dalam memproduksi lebih banyak jenis tanaman pertanian selain sayur, seperti buah pinang dan bawang merah, serta meningkatkan produksi peternakan ayam.

"Semua demi meningkatkan kualitas hidup warga Desa Pana, terutama dalam hal kecukupan gizi dan bergeraknya aktivitas ekonomi setempat," kata Damianus, Rabu (27/4/2022).



Dia menjelaskan, tahapan pendampingan ke Desa Pana akan diawali dengan melakukan penelitian untuk mengidentifikasi kendala dan mencari tahu apa yang dibutuhkan warga.

Setelah itu akan dilanjutkan dengan proses pendampingan dalam pembibitan, pemeliharaan, panen, hingga pasca panen.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1660 seconds (0.1#10.140)