Australia Siap Turun Tangan Bantu Indonesia Atasi Masalah Pertanian dan PMK

Kamis, 14 Juli 2022 - 23:34 WIB
loading...
Australia Siap Turun...
Menteri Pertanian, Perikanan dan Kehutanan Australia Murray Watt siap bantu Indonesia hadapi wabah PMK. Foto/IkhsanPermana/MPI
A A A
JAKARTA - Menteri Pertanian, Perikanan dan Kehutanan Australia Murray Watt mengatakan siap membantu berbagai permasalahan sektor pertanian di Indonesia. Menurutnya Indonesia adalah pasar terbesar Australia untuk ekspor ternak hidup.



Selain itu Indonesia juga merupakan konsumen utama berbagai produk pertanian Australia. Murray Watt mengaku negaranya akan bisa berperan dalam membantu Indonesia menghadapi beberapa tantangan pertanian, terkhusus ketahanan pangan.

"Kami ingin terus membuka pintu bagi produsen pertanian dari Australia untuk memasok kebutuhan pangan Indonesia," kata Murray Watt di Indoguna Meat Shop, Jakarta, Kamis (14/7/2022).

Saat ini, lanjutnya, Indonesia tengah menghadapi wabah penyakit mulut dan kuku (PMK). Ia menyampaikan bahwa Australia siap untuk membantu menyelesaikan permasalahan tersebut.



"Tantangan ini sangat signifikan dan jelas tujuan kami berada di sini untuk membantu Indonesia mengelola wabah ini," ungkapnya.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1123 seconds (0.1#10.140)