Daftar Harga Pertalite dalam 7 Tahun Terakhir, Sempat Turun 4 Kali dalam Setahun

Selasa, 06 September 2022 - 11:56 WIB
loading...
Daftar Harga Pertalite dalam 7 Tahun Terakhir, Sempat Turun 4 Kali dalam Setahun
Harga pertalite kerap mengalami fluktuasi harga sejak kemunculannya pada 2015 silam. Foto DOK Okezone
A A A
JAKARTA - Harga pertalite kerap mengalami fluktuasi harga sejak kemunculannya pada 2015 silam. Jenis Bahan Bakar Minyak (BBM) yang satu ini menjadi pilihan banyak orang lantaran memiliki harga lebih murah dibanding dengan yang lainnya.

Dilansir dari berbagai sumber, harga awal pertalite pada tahun 2015 sebesar Rp8.400 per liter. Saat itu, harga BBM ini belum termasuk BBM bersubsidi lantaran masih ada Premium yang dibanderol dengan harga Rp6.900 per liter.

Baca juga : Gantikan Premium, Pertalite Resmi Jadi BBM Penugasan

Kemudian pada Januari 2016, harga pertalite langsung mengalami perubahan dengan turun menjadi Rp7.900 per liter. Selang tiga bulan, harga pertalite kembali mengalami penurunan menjadi Rp7.500. Bahkan untuk Jawa Bali dipatok harga Rp7.300 per liter.

Beberapa hari kemudian atau pada akhir Maret, harga jenis BBM yang memiliki RON 90 ini kembali mengalami penurunan menjadi Rp7.100 - Rp 7.500 per liter.

Kemudian pada 15 Mei 2016, harga kembali turun menjadi Rp6.900 - Rp7.300 per liter. Pada 16 Desember pertalite mengalami kenaikan meskipun hanya sedikit yaitu menjadi Rp 7.050 - Rp 7.450 per liter.

Lalu pada awal tahun 2017, harga pertalite kembali mengalami kenaikan menjadi Rp 7.350 - Rp 7.750 per liter. Kemudian kembali naik jadi Rp 7.400 - Rp 7.800 pada Maret dan naik lagi di bulan April menjadi Rp 7.500 - Rp 7.900 per liter.

Baca juga : Daftar Motor Dilarang Isi Pertalite, Jangan Nekad!

Kenaikan harga kembali terjadi pada tahun 2018 menjadi Rp7.800 - Rp8.150 per liter. Harga ini bertahan cukup lama sampai akhirnya turun kembali pada awal tahun 2019.

Januari 2019 harga pertalite turun menjadi Rp7.650 - Rp8.000 perliter, pada titik ini harga BBM di Indonesia cukup stabil dan jarang mengalami kenaikan.

Kini BBM bersubsidi itu kembali naik menjadi Rp10.000. Itulah daftar harga pertalite selama 7 tahun terakhir semenjak kemunculannya.
(bim)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0962 seconds (0.1#10.140)