Kenaikan Harga Emas hingga CPO Jadi Sentimen Positif, IHSG Hari Ini Berpotensi Menguat Lagi

Senin, 12 September 2022 - 08:25 WIB
loading...
Kenaikan Harga Emas hingga CPO Jadi Sentimen Positif, IHSG Hari Ini Berpotensi Menguat Lagi
IHSG hari ini berpeluang menguat. Foto/MPI/Faisal Rahman
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini berpotensi melanjutkan penguatan pada sepanjang perdagangan di awal pekan. Didorong sejumlah sentimen positif, indeks diprediksi bergerak pada kisaran 7.209 - 7.305.

Penasihat Asosiasi Analis Efek Indonesia (AAEI) sekaligus analis MNC Sekuritas, Edwin Sebayang mengatakan, setelah selama sepekan lalu IHSG menguat 0,91% disertai net buy investor asing sebesar Rp3,73 triliun, perdagangan awal minggu ini berpeluang menguat.

"Perdagangan di awal minggu ini, Senin, saya perkirakan IHSG berpeluang melanjutkan penguatannya, didorong sentimen positif mulai dari penguatan Indeks DJIA sebesar 1,19% disertai kenaikan EIDO sebesar 0,62%,” kata Edwin dalam risetnya, Senin (12/9/2022).

Edwin menambahkan, sentimen positif lainnya adalah naiknya harga beberapa komoditas seperti minyak sebesar 3,06%, emas 0,43%, minyak sawit mentah atau CPO 2,51% serta nikel 5,31%.

Di sisi lain, sentimen negatif berpotensi muncul hari ini berasal dari kembali turunnya batu bara di hari ke-4 sebesar 0,81% atau 7,32% dalam empat hari. Hal ini terjadi di tengah kembali naiknya yield obligasi AS tenor 10 tahun mendekati level 3,5% serta semakin maraknya aksi demo menentang kenaikan harga BBM dari berbagai lapisan masyarakat.

Sejumlah saham rekomendasi Buy antara lain BMRI, ADRO, BSDE, ASII, ANTM, HRUM, ERAA, MAPI, MYOR, CMRY, ITMG

Adapun saham-saham rekomendasi Edwin Sebayang yang dapat menjadi pilihan antara lain sebagai berikut:

BMRI 8.600 – 9.525
ADRO 3.750 – 4.150
BSDE 900 – 1.000
ASII 6.450 – 7.100
ANTM 1.880 – 2.070
(ind)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1171 seconds (0.1#10.140)