Bangun Rumah Layak Huni Bentuk Komitmen LTLS ke Masyarakat

Senin, 19 September 2022 - 15:47 WIB
loading...
Bangun Rumah Layak Huni Bentuk Komitmen LTLS ke Masyarakat
PT Lautan Luas Tbk (LTLS), perusahaan yang bergerak dalam distribusi bahan kimia ikut serta dalam pengembangan masyarakat dengan menginisiasi program Kampung Lautan Luas. Foto/Dok
A A A
TANGERANG - PT Lautan Luas Tbk (LTLS), perusahaan yang bergerak dalam distribusi bahan kimia ikut serta dalam pengembangan masyarakat dengan menginisiasi program Kampung Lautan Luas. Program ini berjalan sejak 2021 sebagai bentuk perayaan ulang tahun PT Lautan Luas Tbk yang ke-70 tahun.



Dalam acara ini Lautan Luas mengundang beberapa rekanan perusahaan untuk turut menghadiri acara serah terima beberapa rumah di kampung Lautan Luas dan berpartisipasi dalam kegiatan membangun rumah untuk masyarakat di desa Margamulya, Mauk. Ada 3 aktifitas dalam kegiatan ini yaitu peletakan fondasi, pembangunan tembok dan pengecatan.

"Rumah yang layak adalah salah satu fondasi penting dalam pengembangan keluarga. Oleh karena itu kami bermitra dengan Habitat Indonesia yang telah mempunyai rekam jejak dalam mengembangkan hunian layak tinggal di untuk masyarakat prasejahtera di seluruh Indonesia," ujar Investor Relation LTLS, Eurike Hadijaya

Karyawan Lautan Luas juga terlibat program pendanaan pembangunan rumah di Mauk. Lautan Luas mengadakan program donasi melalui lari dan jalan kaki yang jumlah kilometernya bisa di konversi menjadi rumah. Program ini menghasilkan 23 rumah selama kurun waktu 2021 - 2022.

Sasaran dari program ini adalah masyarakat prasejahtera di Desa Margamulya, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten. PT Lautan Luas Tbk sendiri menargetkan dapat membangun 70 rumah, 7 sekolah dan 7 sentra air dalam jangka waktu 5 tahun.



Direktur Nasional Habitat for Humanity Indonesia, Susanto mengatakan, program ini selaras dengan misi Habitat for Humanity Indonesia untuk membangun fondasi kehidupan, rumah layak dan mendukung program pemerintah “100-0-100”.

Yaitu pemenuhan 100% akses layak air minum, pengurangan kawasan kumuh menjadi 0%, dan pemenuhan 100% akses sanitasi layak.

"Sebagai salah satu perusahaan kimia terkemuka di Indonesia, kami memiliki komitmen jangka panjang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia melalui tanggung jawab sosial perusahaan . Untuk itulah, kami berkomitmen untuk terus melanjutkan sekaligus memperluas cakupan program ini,” ungkap Eurike, di Mauk Kabupaten Tangerang, Minggu (18/9).

(akr)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4477 seconds (0.1#10.140)