Unjuk Gigi di Ajang ADIPEC 2022, Subholding Upstream Pertamina Mengeksplorasi Potensi Menuju Kelas Dunia

Sabtu, 05 November 2022 - 13:35 WIB
loading...
Unjuk Gigi di Ajang...
PT Pertamina Hulu Energi (PHE) sebagai Subholding Upstream Pertamina turut menyemarakkan ajang pameran migas Abu Dhabi International Petroleum Exhibition & Conference (ADIPEC)
A A A
ABU DHABI - PT Pertamina Hulu Energi (PHE) sebagai Subholding Upstream Pertamina turut menyemarakkan ajang pameran migas Abu Dhabi International Petroleum Exhibition & Conference (ADIPEC) yang berlangsung 31 Oktober hingga 3 November 2022 di Abu Dhabi National Exhibition Centre. Diikuti 28 negara dengan 54 perusahaan minyak nasional serta lebih dari 2.000 perusahaan yang bergerak di bidang migas, ADIPEC merupakan ajang pameran dunia di bidang minyak dan gas bumi.

Subholding Upstream Pertamina tergabung dalam Indonesia Pavillion Bersama dengan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Migas (SKK Migas) dan PT Pertamina (Persero).

Anjungan Indonesia di ADIPEC 2022 diresmikan langsung oleh Husin Bagis, Duta Besar Indonesia untuk Uni Emirat Arab; Tutuka Ariadji, Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM; Dwi Soejipto, Kepala SKK Migas; Oki Muraza, SVP Research, Innovation & Technology PT Pertamina (Persero) dan Oto Gurnita, Direktur SDM dan Penunjang Bisnis PT Pertamina Hulu Energi, pada Senin (31/10/2022).

Ditemui usai peresmian anjungan, Husin Bagis menyampaikan harapannya terhadap Pertamina. ‘’Kami bangga Pertamina tampil di Abu Dhabi dan juga keikutsertaan Pertamina Hulu Energi. Kami berharap event ini akan banyak kerjasama dengan perusahaan baik di Uni Emirat Arab maupun dunia,’’ terangnya.

PHE juga menggandeng anak perusahaan terafiliasi yang tergabung dalam Subholding Upstream Pertamina untuk memaparkan program di ajang pameran kelas dunia ini. Dengan semangat Energizing Capacity Through Integrated Project Management, PT Pertamina Drilling Services Indonesia (PDSI) menyampaikan program kerja bisnis pengeboran yang berkelanjutan.
Unjuk Gigi di Ajang ADIPEC 2022, Subholding Upstream Pertamina Mengeksplorasi Potensi Menuju Kelas Dunia

‘’PDSI sebagai perusahaan pengeboran terbesar Indonesia, memiliki fasilitas pelatihan pengeboran kelas dunia, didukung oleh kemampuan lokal dalam pembuatan dan pemeliharaan rig, dan perusahaan pendukung operasi rig, yang semuanya merupakan bagian dari misi kami untuk meningkatkan kapasitas dan kompetensi nasional.Dalam ajang ADIPEC ini kami juga membuka peluang dukungan dan layanan global untuk kinerja pengeboran yang berkelanjutan,’’ ujar Firmansyah Arifin, VP Marketing & Business Partnership PT PDSI pada saat pemaparan di anjungan.

Tidak hanya pada saat pemaparan, antusias pengunjung juga sangat tinggi hingga hari terakhir pameran dilaksanakan. Berbagai informasi mengenai Subholding Upstream Pertamina yang disajikan menarik minat pengunjung untuk mengetahui lebih banyak mengenai kegiatan operasional, lingkungan dan juga kinerja keberlanjutan.

Oto Gurnita, Direktur SDM dan Penunjang Bisnis PT Pertamina Hulu Energi, menyampaikan rasa bangga atas keterlibatan Subholding Upstream Pertamina di salah satu ajang dunia terbesar ini. ‘’Subholding Upstream tetap terus berkomitmen menjaga prospek bisnis yang berkelanjutan, adaptif dan resiliensi terhadap transisi energi global, serta komitmen terhadap perlindungan lingkungan hidup. Dengan keterlibatan Subholding Upstream Pertamina di ajang ADIPEC 2022, harapannya dapat mengeksplorasi potensi untuk menuju perusahan kelas dunia yang terintegrasi,’’ jelas Oto.

PHE juga telah terdaftar dalam United Nations Global Compact (UNGC) sebagai partisipan/member sejak Juni 2022. PHE berkomitmen pada Sepuluh Prinsip Universal atau Ten Principles dari UNGC dalam strategi dan operasionalnya, sebagai bagian penerapan aspek Environment, Social dan Governance (ESG). PHE akan terus mengembangkan pengelolaan operasi di dalam dan luar negeri secara profesional untuk mewujudkan pencapaian menjadi perusahaan minyak dan gas bumi kelas dunia yang environmentally friendly, socially responsible dan good governance.
(ars)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ikut Pertamina UMK Academy,...
Ikut Pertamina UMK Academy, Produk UMKM Bisa Go Global
Kompak Turun, Ini Harga...
Kompak Turun, Ini Harga BBM Terbaru Pertamina, Shell, Vivo dan BP per 1 April
Pertamina Antisipasi...
Pertamina Antisipasi Pasokan BBM di Bengkulu Akibat Pendangkalan Pulau Baai
Hadir di Pelabuhan Bakauheni,...
Hadir di Pelabuhan Bakauheni, Serambi MyPertamina Sediakan Beragam Fasilitas
Serambi MyPertamina...
Serambi MyPertamina Hadir di Bandara Ngurah Rai, Beri Layanan Gratis bagi Pemudik
Hore! Jelang Lebaran,...
Hore! Jelang Lebaran, Harga BBM Non-Subsidi Turun Mulai Hari Ini
Singgah Sejenak, Nikmati...
Singgah Sejenak, Nikmati Fasilitas Terbaik Pertamina Lubricants di Rest Area
Ini Para Perwira Pertamina...
Ini Para Perwira Pertamina Penjaga Ketahanan Energi saat Libur Lebaran
Pertamina Gelar Program...
Pertamina Gelar Program Mengaji Berhadiah Voucher BBM di SPBU
Rekomendasi
Stadion Delta Sidoarjo...
Stadion Delta Sidoarjo Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
GP Ansor Gelar Gowes...
GP Ansor Gelar Gowes Sejauh 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
Jodoh Masih Belum Datang...
Jodoh Masih Belum Datang Juga? Yuk, Taaruf Saja!
Berita Terkini
Cek SPPT PBB Online...
Cek SPPT PBB Online di Jakarta Makin Mudah, Begini Caranya
47 menit yang lalu
Kekayaan La Nyalla Mattalitti,...
Kekayaan La Nyalla Mattalitti, Segini yang Dilaporkan ke KPK
1 jam yang lalu
Harga Emas Antam Masih...
Harga Emas Antam Masih di Rp1.965.000 per Gram, Ini Rinciannya
2 jam yang lalu
China Respons Tarif...
China Respons Tarif 245% Trump: Kami Tidak Takut Perang
3 jam yang lalu
China Aktifkan Reaktor...
China Aktifkan Reaktor Thorium, Energi Nuklir Bersih Pertama di Dunia
4 jam yang lalu
Perang Dagang Menggila,...
Perang Dagang Menggila, Trump Targetkan Kapal-kapal China usai Beijing Boikot LNG AS
5 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved