Mayoritas Pengangguran Lulusan SMA ke Atas, Ini Penyebabnya

Kamis, 15 Desember 2022 - 08:46 WIB
loading...
Mayoritas Pengangguran...
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziah mengungkapkan, saat ini penambahan angkatan kerja paling banyak berasal dari tingkat pendidikan SMP. Namun, jumlah pengangguran terbanyak justru lulusan SMA sederajat ke atasnya.

Menurut Ida, profil angkatan kerja Indonesia lulusan SMP ke bawah mencapai 56%. Akan tetapi pengangguran banyak terjadi pada jenjang pendidikan, SMA, SMK, Diploma, hingga Sarjana. Dia menilai kondisi ini disebabkan oleh mismatch ketenagakerjaan.

Hal tersebut disampaikan Menaker saat meresmikan Gedung Pusat Administrasi dan Aula Serbaguna "Tridharma" (Polteknaker Politeknik Ketenagakerjaan) di Jakarta, Rabu (14/12).

Ida menuturkan, yang dapat menjawab tantangan ketenagakerjaan di Indonesia adalah dengan mismatch antara supply dan demand pasar kerja melalui Polteknaker.

"Poltenaker ini hadir untuk menjawab itu, kebutuhan link and match, mengurangi semaksimal mungkin adanya mismatch, sehingga semakin ke sini kita bisa mengatakan bahwa output lembaga pendidikan tinggi semakin sesuai dengan kebutuhan pasar kerja," ungkapnya dikutip dari siaran pers, Kamis (15/12/2022).



Sekjen Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Anwar Sanusi menambahkan, pembangunan gedung Pusat Administrasi dan Serbaguna bertujuan melengkapi berbagai fasilitas Polteknaker.

Sehingga, Polteknaker benar-benar dapat menghadirkan layanan maksimal dalam hal layanan pendidikan, layanan penelitian, hingga layanan pengabdian masyarakat.



"Melalui SDM yang kuat, kelembagaan dan cara kerja yang efisien dapat membawa kita untuk menjadi institusi yang modern, berkualitas, dan semakin maju," bebernya.

Sekadar informasi polteknaker merupakan perguruan tinggi vokasi di bawah naungan Kemnaker yang memiliki tiga Program Studi yaitu D-IV Relasi Industri, D-IV Keselamatan dan Kesehatan Kerja, dan D-III Manajemen Sumber Daya Manusia. Tercatat ada 330 mahasiswa aktif mengikuti perkuliahan.

(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
21 Ribu Karyawan Intel...
21 Ribu Karyawan Intel Bakal Kena PHK, Apa Masalahnya?
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
Tarik Ulur Kenaikan...
Tarik Ulur Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan, Begini Kabar Terbarunya
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
Suku Bunga Acuan Ditahan...
Suku Bunga Acuan Ditahan 5,75 Persen, Begini Penjelasan Lengkap BI
Cara Daftar Koperasi...
Cara Daftar Koperasi Merah Putih, Simak Panduan Lengkapnya
Dukung Swasembada Pangan,...
Dukung Swasembada Pangan, Pengolahan Gabah Modern Garapan Waskita Hasilkan Beras Berkualitas
Rekomendasi
Fokus Teknologi, MG...
Fokus Teknologi, MG Siap Luncurkan 17 Mobil Baru dalam 3 Tahun ke Depan
Siti Fadila, Wisudawan...
Siti Fadila, Wisudawan Termuda UGM yang Raih Gelar Magister di Usia 22 Tahun
Pemkot Kediri Meralat...
Pemkot Kediri Meralat Jabatan Kaesang Pangarep, Ini Alasannya
Berita Terkini
Intip Cara Hemat Belanja...
Intip Cara Hemat Belanja Online di Tengah Ekonomi Menantang
8 jam yang lalu
Teknologi AI Dorong...
Teknologi AI Dorong Pengembangan Industri Pertambangan
10 jam yang lalu
Dorong PNBP, AUKSI dan...
Dorong PNBP, AUKSI dan DJKN Jatim Perkuat Ekosistem Lelang Sukarela
10 jam yang lalu
Lawan Tarif Trump, Kemendag...
Lawan Tarif Trump, Kemendag Siapkan 21 Perjanjian Dagang Baru dengan Berbagai Negara
10 jam yang lalu
United Tractors Tebar...
United Tractors Tebar Dividen Rp7,81 Triliun, Catat Kapan Cairnya
12 jam yang lalu
Rumah BUMN SIG Dorong...
Rumah BUMN SIG Dorong Pemasaran Produk UMKM Rembang
12 jam yang lalu
Infografis
Presiden Ukraina Zelensky:...
Presiden Ukraina Zelensky: China Memasok Senjata ke Rusia!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved