Tutup Tahun 2022, Nasabah Pegadaian Tumbuh Dua Digit

Kamis, 05 Januari 2023 - 15:52 WIB
loading...
Tutup Tahun 2022, Nasabah...
Foto: Doc. PT Pegadaian
A A A
JAKARTA - Nasabah PT Pegadaian sampai 31 Desember 2022 tercatat naik 11,11%, pada 31 Desember 2021 jumlah yang dilayani sebanyak 19,67 juta orang sedangkan 31 Desember 2022 naik menjadi 21,86 juta orang.

Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Utama PT Pegadaian Damar Latri Setiawan di sela acara pemberangkatan karyawan pemenang Pegadaian Excellence Award di Jakarta (05/01/2023). Pada kesempatan itu Damar menyampaikan terima kasih kepada masyarakat di seluruh Indonesia yang terus loyal memanfaatkan produk dan layanan Pegadaian.

“Kami berkomitmen terus-menerus untuk mewujudkan visi Pegadaian sebagai Agen Inklusi Keuangan Pilihan Utama Masyarakat. Oleh karena itu kami tak pernah berhenti untuk melakukan inovasi bisnis dalam rangka meningkatkan kualitas produk dan layanan perusahaan. Kami yakin betul bahwa Pegadaian eksis karena masyarakat, sehingga kami selalu ingin memberikan yang terbaik melalui penyediaan produk yang solutif serta pelayanan prima kepada nasabah”.

Lebih lanjut Damar mengatakan bahwa Pegadaian perusahaan juga selalu memberikan apresiasi kepada karyawan yang telah memberikan pelayanan prima (service excellence) kepada nasabah. Hari ini perusahaan memberangkatkan 57 orang karyawan pemenang Pegadaian Excellence Award yang mendapatkan hadiah berupa perjalanan wisata ke Bangkok dan Pattaya, Thailand.

Para pemenang yang mendapatkan apresiasi terdiri dari beberapa kategori di antaranya The Best Frontliner, The Best Supporting, The Best Culture, The Best Inspiring dan The Best Innovation. Mereka berasal dari berbagai wilayah di seluruh Indonesia. Hal ini membuktikan bahwa komitmen perusahaan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat tidak hanya untuk petugas loket yang langsung berhadapan dengan nasabah saja.

“Semua karyawan di seluruh unit kerja baik yang berada di outlet pelayanan maupun unit kerja pendukung wajib memberikan kinerja terbaiknya kepada pelanggan. Ini merupakan komitmen seluruh Insan Pegadaian yang tidak bisa ditawar-tawar lagi. Sesuai dengan prinsip tata kelola perusahaan yang baik (Good Corporate Governance/GCG) perusahaan memberikan penghargaan bagi mereka yang berprestasi. Sebaliknya kami juga bersikap tegas terhadap oknum yang tidak amanah dalam menjalankan tugas,” jelas Damar.
(atk)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pegadaian Hadirkan Kenyamanan...
Pegadaian Hadirkan Kenyamanan Beribadah melalui Karpet Bersih yang Terawat
Masyarakat Ramai-ramai...
Masyarakat Ramai-ramai Investasi Emas, Deposito Emas Pegadaian Tembus 1 Ton
Seusai Lebaran Masyarakat...
Seusai Lebaran Masyarakat Berbondong Investasi Emas di Pegadaian Galeri 24
Kunjungi Semarak Festival...
Kunjungi Semarak Festival Ramadan Persembahan Pegadaian di 61 Lokasi Seluruh Indonesia
Tak Toleransi Fraud...
Tak Toleransi Fraud dan Korupsi, Pegadaian Komitmen Implementasikan GCG
Bank Emas Pegadaian...
Bank Emas Pegadaian Semakin Menarik Perhatian Masyarakat, Ini Layanan Lengkapnya
Sukses Terbitkan Sukuk...
Sukses Terbitkan Sukuk Mudarabah Berkelanjutan, Pegadaian Raih Penghargaan IFN Global Awards 2024
Sigap Salurkan Bantuan,...
Sigap Salurkan Bantuan, Pegadaian Peduli Bantu Korban Banjir Jabodetabek
Pegadaian Goes to Campus...
Pegadaian Goes to Campus Wujudkan Generasi Muda Melek Finansial
Rekomendasi
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
Dua Kejuaraan Nasional...
Dua Kejuaraan Nasional Karate Lemkari Akan Digelar di Surabaya Awal Mei 2025
3 Fakta Menarik Hymne...
3 Fakta Menarik Hymne Kopassus, Salah Satunya Diciptakan Titiek Puspa
Berita Terkini
Trump Bongkar 8 Kecurangan...
Trump Bongkar 8 Kecurangan China dalam Praktik Perdagangan Global
29 menit yang lalu
Hari Konsumen Nasional...
Hari Konsumen Nasional 2025, Perjalanan Keluarga Menemukan Makna
8 jam yang lalu
Jualan Gold Card Rp83...
Jualan Gold Card Rp83 Miliar untuk Jadi Warga AS, Trump Pede Lunasi Utang USD36 Triliun
8 jam yang lalu
Canggih, Perusahaan...
Canggih, Perusahaan Ekspedisi Ini Hadirkan CEO Virtual di Indonesia
10 jam yang lalu
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
10 jam yang lalu
Indonesia dan USTR Intensif...
Indonesia dan USTR Intensif Bahas Negosiasi Tarif dalam 60 Hari ke Depan
11 jam yang lalu
Infografis
Makam Firaun Misterius...
Makam Firaun Misterius Ditemukan setelah 3.600 Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved