Perbaiki Konektivitas, Dua Bandara Baru Akan Hadir di Jabar

Sabtu, 26 November 2016 - 20:08 WIB
Perbaiki Konektivitas, Dua Bandara Baru Akan Hadir di Jabar
Perbaiki Konektivitas, Dua Bandara Baru Akan Hadir di Jabar
A A A
BANDUNG - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) berencana membangun dua bandara baru di Kabupaten Garut dan Sukabumi (kawasan Ujung Genteng), demi memperbaiki konektivitas antar daerah khususnya Jawa Barat (Jabar) Selatan. Selain meningkatkan perekonomian daerah, fasiltas infrastruktur ini diharapkan mampu meningkatkan sektor pariwisata di kawasan Bandung Raya.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menuturkan dalam sektor pariwisata, Kota Bandung menurutnya memiliki peranan penting. Bahkan Kota Kembang -julukan Bandung- ini juga disebutnya sebagai titik tumpu ke negara-negara ASEAN.

Meski demikian, dari sisi konektivitas ragam wisata di wilayah Kota Bandung dan sekitarnya dinilai belum optimal. Terlebih saat membicarakan wilayah Jabar Selatan. "Saat ini untuk menuju Jabar Selatan belum ada konektivitas yang bagus. Untuk itu perlu dibangun infrastruktur yang menunjang," tutur Budi di Pendopo Kota Bandung, Sabtu (26/11/2016).

Untuk itu, pihaknya mengaku akan membangun dua bandara baru di Sukabumi (Uiung Genteng) dan Garut. Dengan berdirinya bandara tersebut, dia mengaku para wisatawan bisa lebih memiliki waktu luang saat berkunjung ke Kota Bandung.

"Waktu berkunjung ke Bandung bagi wisatawan bisa semakin panjang, yang asalnya dua hari bisa menjadi lima hari. Karena memiliki alternatif wisata, baik kemudian singgah ke Sukabumi, Garut, maupun Pangandaran," paparnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5910 seconds (0.1#10.140)