TBIG Akan Bangun 2.000 Tower Tahun Ini

Kamis, 28 Mei 2015 - 01:26 WIB
TBIG Akan Bangun 2.000...
TBIG Akan Bangun 2.000 Tower Tahun Ini
A A A
JAKARTA - PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) pada tahun ini menargetkan akan membangun 2.000 tower baru. Tower tersebut termasuk tower yang dimiliki perseroan (organik) dan tower hasil akuisisi (anorganik).

Direktur TBIG Helmi Yusman Santoso mengatakan, kita rata-rata lebih dari 90% pembangunan untuk menara empat kaki (ground base). "10% sisanya adalah gabungan dari menara micro cell pole, menara roof top," paparnya sai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST ) di Jakarta, Rabu (27/5/2015).

Dia mengatakan, persroan memprediksikan jika banyaknya order penyewaan menara dari operator seluler, perseroan akan mendapatka sebanyak 2.000 tenant. "Ekspetasi kita jika ordernya ada dari operator mungkin sekitar 2.000 tenant," ujarnya.

Sebagai informasi, Tahun lalu perseroan berhasil membangun tower sebanyak 1.999 site dengan penambahan tenant hampir 2.500. "Jadi kita perkirakan tahun ini bisa bnagun 2.000 tower," katanya.

Helmi mengharapkan, penambahan tower dan tenant tersebut dapat berkontribusi pada pendapatan. Namun, secara tegas dia menyatakan pada tahun ini, perusahaan operator seluler Bakrie Telcom tidak berkontribusi pada pendapatan perseroan.

"Secara konservatif Kita tidak mengakui lagi revenue dari Bakrie Telcom, pasalnya dari total portofilio kita, Bakrie Telcom hanya menyumbang kurang dari 3%. Jadi sebenarnya kita optimis dengan penambahan tenan dan tower di tahun ini kita tetap bisa tumbuh baik secara EBITDA dan net income," tandasnya.

Sementara, dana untuk pembangunan tower tersebut berasal dari dana belanja modal (capital extenditure/capex) sebesar Rp2 triliun hingga Rp2,5 triliun. Sumber dana capex terebut berasal dari kas internal dan jika kurang, perseroan akan menarik fasilitas pinjaman.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1343 seconds (0.1#10.140)