10 Pasangan Paling Tajir di Dunia

Jum'at, 24 Juli 2015 - 07:01 WIB
10 Pasangan Paling Tajir...
10 Pasangan Paling Tajir di Dunia
A A A
MERUJUK laporan Wealth-X soal kekayaan orang-orang di dunia, setidaknya terdapat 10 pasangan suami istri (pasutri) paling tajir yang kekayaannya mencapai puluhan miliar rupiah.

Bahkan, kekayaannya membuat pasutri Beyonce dan Jay-Z menjadi terlihat seperti kelas menengah dibanding mereka. Berikut 10 pasutri paling tajir di dunia, seperti dikutip dalam laman CNNMoney, Kamis, (23/7/2015):

1. Bill dan Melinda Gates

Bill Gates terkenal lantaran drop out (DO) dari Harvard University dan mendirikan Microsoft pada 1975 dengan Paul Allen. Kekayaan Bill dan Melinda mencapai USD85,7 miliar.

Pasangan ini juga dikenal dengan kedermawanannya melalui pendirian Melinda Gates Foundation, dan menyumbangkan lebih dari USD28 miliar untuk kasus filantropi.

Mereka juga dikenal membantu meluncurkan The Giving Pledge dengan Warren Buffett, yang mendorong pasangan terkaya di dunia untuk mendedikasikan sebagian besar kekayaan mereka untuk kegiatan filantropi.

2. Amancio Ortega Gaona dan Flora Perez Marcote

.

Pengusaha Spanyol Amancio Ortega Gaona menjadi orang terkaya di Eropa, setelah sukses mendirikan industri fashion global berlabel Zara pada 1975. Kekayaannya mencapai USD70,7 miliar.

Zara sekarang merupakan bagian dari label busana di bawah perusahaan induk, Inditex (IDEXY) dengan merek lainnya Pull&Bear, Massimo Dutti, dan Bershka.

3. Warren Buffet dan Astrid Menks

.

Buffet menanamkan miliaran investasi di beberapa perusahaan, dengan perusahaan induknya yaitu Berkshire Hathaway (BRKA), di mana pria berusia 84 tahun ini tetap jadi CEO. Kekayaan Buffet saat ini mencapai USD65 miliar.

Perusahaannya memiliki saham besar di beberapa perusahaan seperti American Express (AXP), Coca-Cola (KO), Goldman Sachs (GS), dan IBM (IBM, Tech30).

4. David dan Julia Koch

.

David Koch dan saudaranya Charles Koch menjajal keberuntungannya dengan mendirikan Koch Industry, yang menjadi perusahan minyak dan gas swasta terbesar di Amerika Utara. Kekayaannya kini mencapai USD47,5 miliar.

David dan istrinya Julia bertemu dan menikah pada 1996. Koch dan keluarganya dikenal memiliki keyakinan politik yang kuat.

Beberapa orang menganggap Koch bersaudara menjadi pemain paling kuat di politik Amerika, karena mereka menyumbangkan sejumlah besar uang untuk mendukung calon dari Partai Republik.

Keluarganya juga terlibat dalam seni. Istri tercinta, Julia menjadi dewan direksi di Sekolah Ballet Amerika.

5. Charles dan Elizabeth Koch

.

Charles Koch memulai kiprah dengan bekerja dalam bisnis keluarga yang didirikan ayahnya pada 1960, dan kemudian mengambil alih menjadi CEO pada 1967 setelah kematian ayahnya.

Dia dan istrinya Elizabeth menikah pada 1972 dan memilliki dua orang anak. Kekayaannya kini mencapai USD47,4 miliar.

Seperti saudaranya David, Charles juga aktif terlibat dalam berbagai pekerjaan filantropis.

Ia mendirikan dan membantu berbagai organisasi, termasuk Institute for Humane Studies, the Cato Institute, and the Mercatus Center di George Mason University.

6. Wang Jianlin dan Lin Ning

.

Maestro properti Wang Jianlin merupakan salah satu orang terkaya di China. Ia merupakan pemimpin di perusahaan real estate dan hiburan konglomerat, Dalian Wanda.

Perusahaan tersebut memiliki AMC Entertainment (AMC), berbagai hotel mewah, portofolio pusat perbelanjaan, dan membuat kapal pesiar Inggris, Sunseeker. Kini kekayaannya mencapai USD40,7 miliar.

7. Jeff dan Mackenzie Bezos

.

Jeff Bezos mendirikan Amazon (AMZN, Tech30) pada 1994 setelah bekerja di Wall Street selama sekitar delapan tahun.

Dia menjadi CEO di sebuah perusahaan, mengawasi evolusi perusahaan di mana Amazon memperluas fokus penjualan dari buku-buku. Kekayaannya kini mencapai USD39,8 miliar.

Amazon Studio pun kini semakin bersaing di liga yang sama seperti Netflix (NFLX, Tech30) dan jaringan kabel mapan seperti HBO.

Jeff bertemu istrinya Mackenzie Bezos saat mereka bekerja bersama di perusahaan investasi DE Shaw. Kekayaannya kini mencapai USD39,8 miliar.

Mereka menikah pada awal 1990-an dan memulai bekerja bersama-sama di Amazon. Mackenzie merupakan seorang penulis, yang juga menemukan Bystander Revolution pada 2014 yang merupakan organisasi anti-intimidasi.

8. Bernard Arnault dan Helene Mercier

.

Pengusaha asal Perancis Bernard Arnault merupakan pemimpin dan CEO produk mewah LVMH, dengan merk terkenalnya termasuk Fendi, Givenchy, Louis Vuitton, TAG Heuer, dan Benefit Cosmetics.

Arnault dan keluarga memiliki saham 5,6% pada kelompok, yang memiliki nilai pasar dari 85 miliar euro atau USD92,5 miliar. Kekayaannya kini mencapai USD38,7 miliar.

9. Mark Zuckerberg dan Priscilla Chan

.

Pendiri dan CEO Facebook Mark Zuckerberg dan Priscilla Chan merupakan pasangan termuda yang masuk dalam deretan ini. Kekayaan Zuckerberg mencapai USD38,5 miliar.

Pada 2010, Zukcherberg menandatangani Giving Pledge, berkomitmen untuk memberikan sebagian besar kekayaannya untuk kasus filantropi.

Pada 2014, Zuckerberg dan Chan mengumumkan bahwa mereka menyumbang USD25 juta untuk Yayasan Pengendalian Penyakit Menular untuk memerangi Ebola.

10. Jim dan Lynne Walton


.

Jim Walton adalah bungsu dari Wal-Mart (WMT) bersaudara, yang merupakan pendiri Samuel Walton. Kekayaannya mencapai USD36,2 miliar.

Dia berada di dewan direksi Wal-Mart dan juga CEO di Arvest Bank Group, yang beropreasi di Arkansas, Kansas, Missouri dan Oklahoma.

Jim juga merupakan pemimpin di surat kabar Community Publishers, Inc.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0632 seconds (0.1#10.140)