MNC Leasing Bakal Buka Enam Cabang hingga Akhir Tahun

Rabu, 09 September 2015 - 12:35 WIB
MNC Leasing Bakal Buka...
MNC Leasing Bakal Buka Enam Cabang hingga Akhir Tahun
A A A
JAKARTA - PT MNC Guna Usaha Indonesia (MNC Leasing) akan membuka enam cabang baru hingga akhir tahun ini.

Keenam cabang baru itu, berokasi di Bandung, Denpasar, Surabaya, Pontianak, Palembang dan Semarang.

Direktur Utama MNC Leasing Ageng Purwanto mengatakan, nilai investasi yang dikeluarkan untuk ekspansi per cabang mencapai Rp1 miliar, sehingga total dana sekitar Rp6 miliar.

"Enam kota tujuan kami, nantinya akan semua provinsi. Investasi satu cabang sekitar Rp500 juta sampai Rp1 miliar," ujarnya di Jakarta, Rabu (9/9/2015).

Ageng menyampaikan, perusahaan menargetkan sudah memiliki cabang di semua provinsi Indonesia pada dua tahun mendatang atau pada 2017.

"Enam cabang sampai akhir tahun. Tahun 2017 bisa ada di 33 provinsi," jelas dia.

Menutupi kurangnya jumlah cabang saat ini, dia menambah, perusahaan memilih memakai tempat lain seperti bank dengan cara menyewa.

"Kita pakai cabang di bank. Sekarang cabang resmi kita ada delapan, di Jakarta empat cabang, di luar Jakarta empat cabang. Di luar, itu di Pekanbaru, Balikpapan, Banjarmasin, dan Makassar," pungkasnya.

(Baca: MNC Leasing-Kohler Kerja Sama Pembiayaan)
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0693 seconds (0.1#10.140)