Buka Tol Jakarta-Cikampek II, Jasa Marga Tunggu Kementerian PURR

Minggu, 27 September 2015 - 07:08 WIB
Buka Tol Jakarta-Cikampek...
Buka Tol Jakarta-Cikampek II, Jasa Marga Tunggu Kementerian PURR
A A A
JAKARTA - PT Jasa Marga Tbk (persero) masih menunggu izin pembangunan jalan Tol Jakarta-Cikampek II setelah mengajukan permohonan kepada Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PURR).

“Kita sudah ajukan rencana pengembangan jalan tol baru Jakarta-Cikampek II kepada BPJT Kementerian PUPR. Tapi, keputusannya ada di Kementerian PUPR. Semua kesiapan sudah kita lakukan termasuk studi kelayakan,” ujar Sekretaris Perusahaan PT Jasa Marga, Mohammad Sofyan, Sabtu (26/9/2015).

Sebelumnya, Direktur Utama PT Jasa Marga Adityawarman mengatakan, pengembangan jalan Tol Jakarta-Cikampek II diajukan mengingat kondisi tol Jakarta-Cikampek II saat ini sudah semakin padat.

“Jalan Tol Jakarta-Cikampek yang kami kelola sudah sangat padat atau over capacity. Dari Sadang sampai Halim sudah stuck sehingga kalau dibiarkan ongkos ke Jakarta-Bandung bisa menjadi sangat mahal,” jelasnya.

Sebelumnya, Jasa Marga telah melakukan persiapan studi kelayakan dan rampung pada Agustus 2015. Rencana jalur Tol Jakarta-Cikampek II tak akan melalui tol dalam kota, melainkan langsung menuju Sadang atau 10 kilometer sebelah selatan Tol Jakarta-Cikampek yang saat ini beroperasi.

Baca: Ekonomi Lesu Tak Berdampak Jumlah Pengguna Tol Jasa Marga
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0666 seconds (0.1#10.140)