DAJK Targetkan Pendapatan Rp400 M Lewat Retail

Rabu, 25 November 2015 - 15:33 WIB
DAJK Targetkan Pendapatan Rp400 M Lewat Retail
DAJK Targetkan Pendapatan Rp400 M Lewat Retail
A A A
JAKARTA - PT Dwi Aneka Jaya Kemasindo Tbk (DAJK) melalui anak usahanya PT DAJK Portalido mulai merambah sektor retail untuk menigkatkan penjualan di tengah ketatnya bisnis persaingan.

Direktur PT DAJK Portalindo Dimas Andri menjelaskan, untuk bisa memenangkan persaingan perusahaan harus bisa melakukan penetrasi pasar.

"Kita targetkan bisa menyumbang 30% penjualan kepada PT DAJK dengan kegiatan penetrasi pasar ritel tersebut. Kita akan terus lakukan roadshow ke seluruh Indonesia untuk penetrasi," kata dia dalam rilisnya, Rabu (25/11/2015).

Dimas menargetkan bisa menjaring banyak konsumen dengan pendapatan yang diharapkan sebesar Rp400 miliar dari kegiatan roadshow tersebut tahun depan. Sedangkan untuk PT DAJK Distributor Indonesia anak usaha DAJK yang mendistribusikan produk DAJK di sektor retail juga ditargetkan mendapat penghasilan Rp300 miliar tahun depan.

Vice President PT Dwi Aneka Jaya Kemasindo Tbk Christine Zoe Fald mengatakan, penetrasi di sektor retail ini untuk membantu pengembangan usaha kecil dan menengah di Indonesia.

"Kita ingin para pelaku usaha kecil dan menengah juga bisa merasakan manfaat keberadaan PT DAJK Tbk. Sebab itu, melalui anak usaha kami akan terus melakukan pembinaan terhadap para pengusaha disektor UKM tersebut," terang Christine.

Dia mengaku menggandeng PT Lima Cita Seirama (LIMA Production) sebagai EO untuk melakukan roadshow pembinaan terhadap para pelaku industri kecil dan menengah di Bali, Jateng, Jakarta dan propinsi lainnya di pulau jawa.

"PT DAJK Portalindo sebagai pemerhati perkembangan usaha terutama UKM, bekerja sama dengan EO LIMA Production mengemas acara yang kami sebut Aneka Pack Roadshow. Cara untuk mengkomunikasikan strategi yang mudah-mudahan bermanfaat dan membuahkan relasi luas antar kita tetapi juga secara paralel membantu perluasan bisnis," jelas dia.

Penetrasi pasar berbalut unsur sosial yang dilakukan PT DAJK Tbk melalui anak usahanya tersebut meliputi kegiatan pembinaan UMKM. Materi yang diberikan berupa edukasi kemasan, peran kemasan terhadap nilai jual produk, corporate branding, akunting & taxation.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7919 seconds (0.1#10.140)