Awali 2016, IHSG Diperkirakan di Kisaran 4.533-4.657

Senin, 04 Januari 2016 - 08:17 WIB
Awali 2016, IHSG Diperkirakan di Kisaran 4.533-4.657
Awali 2016, IHSG Diperkirakan di Kisaran 4.533-4.657
A A A
JAKARTA - Analis PT Asjaya Indosurya Securities William Surya Wijaya memperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini akan bergerak di kisaran 4.533-4.657.

Dia menerangkan IHSG mampu mempertahankan level support 4.533 hingga dapat menutup perdagangan pada penghujung tahun 2015. "Dengan posisi yang cukup manis, hal ini menunjukkan bahwa kekuatan naik pada IHSG masih cukup besar," ujarnya di Jakarta, Senin (4/1/2016),

Sementara, potensi untuk menggapai level resistance di level 4.657 terlihat cukup besar, pola pergerakan menunjukkan arah sedang memulai uptrend yang baru. "Ditunjang oleh posisi nilai tukar yang cenderung stabil, serta pergerakan market global dan regional yang terlihat optimis menyambut 2016, hari ini IHSG masih berpotensi melanjutkan penguatan," pungkasnya.

Adapun sejumlah saham yang direkomendasikan, yaitu KLBF, BBNI, KAEF, ASII, WIKA, TLKM, MPPA, UNVR, dan INDF. Sedangkan pada penutupan IHSG di hari terakhir 2015, saham yang menguat di antaranya PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) naik Rp225 menjadi Rp1.835, PT Metro Supermarket Realty Tbk (MTSM) naik Rp59 menjadi Rp228 dan PT Global Mediacom Tbk (BMTR) naik Rp55 menjadi Rp1.095.

Dan saham yang anjlok, di antaranya PT Mayora Indah Tbk (MYOR) turun Rp325 menjadi Rp27.350, PT Gudang Garam Tbk (GGRM) melemah Rp175 menjadi Rp54.400 dan PT Bayan Resources Tbk (BYAN) turun Rp75 menjadi Rp7.875.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5893 seconds (0.1#10.140)