Manulife: Investor Yakin Rupiah Stabil hingga Pertengahan 2016

Kamis, 04 Februari 2016 - 12:02 WIB
Manulife: Investor Yakin...
Manulife: Investor Yakin Rupiah Stabil hingga Pertengahan 2016
A A A
JAKARTA - PT Manulife Aset Manajemen Indonesia (MAMI) mengemukakan, berdasarkan survei yang dilakukannya, investor meyakini nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) akan stabil hingga pertengahan 2016. Persentase keyakinan itu tercatat sebesar 43%.

Presiden Direktur Manulife Aset Manajemen Legowo Kusumonegoro mengatakan, investor memperkirakan kondisi pasar uang tidak akan lebih buruk dari tahun lalu. Menurutnya sebagian besar masih melihat rupiah belum berfluktuasi.

"Terhadap rupiah yang merupakan faktor penentu perubahan sentimen investor, sebagian sebesar investor menunjukkan stabil 43%. Mereka yakin enam bulan ke depan tidak akan lebih burik, sebagian besar melihatnya masih akan stabil," ujarnya di Jakarta, Kamis (4/2/2016).

Sementara, lanjut dia, sebanyak 36% investor justru jauh lebih optimistis dalam melihat pergerakan nilai tukar rupiah. Pasalnya mereka menilai sentimen negatif sudah mulai hilang seperti kepastian suku bunga acuan Bank Sentral Amerika Serikat (Fed rate) dan devaluasi yuan.

"Setelah Oktober tahun lalu ada devaluasi yuan. Enam bulan ke depan setelah Desember 2015, rupiah sudah masuk stabil mencapai titik equilibrium baru," katanya.

Meski begitu dia menerangkan sebanyak 21% investor masih pesimistis terhadap nilai tukar mata uang Garuda. Berbagai sentimen buruk yang muncul tahun lalu diyakini akan kembali lagi, misalnya devaluasi yuan. "Enam bulan setelah kuartal IV/2015, 21% masih pesimistis. Misalnya China akan devaluasi yuan," pungkasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5378 seconds (0.1#10.140)