MNC Insurance Gaet Syuhada Beri Asuransi Jamaah Haji dan Umrah
A
A
A
JAKARTA - PT MNC Asuransi Indonesia (MNC Insurance) hari ini menandatangani perjanjian kerja sama dengan Serikat Umrah dan Haji Indonesia (Syuhada). Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Utama PT MNC Asuransi Indonesia Sylvy Setiawan dan Ketua Umum Syarikat Umrah dan Haji Indonesia Teten Indra.
Kerja sama ini untuk menjamin perlindungan bagi jamaah umrah dan Haji atas berbagai risiko yang dapat terjadi Selama perjalanan ibadah. Mulai dari risiko kecelakaan, kehilangan barang higga keterlambatan perjalanan.
"Melalui perlindungan yang diberikan MNC Insurance, kami berharap seluruh jamaah umrah dan haji dapat menjalankan ibadahnya dengan lebih tenang dan nyaman, sehingga dapat kembali ke tanah air menjadi haji mabrur," kata Sylvy di MNC Financial Center, Jakarta, Jumat (20/5/2016).
Dia menjelaskan, perlindungan perjalanan umrah dan haji ini diberikan oleh MC Insurance mencakup perlindungan atas kecelakaan diri dan biaya pengobatan jamaah umrah dan haji, atas barang berupa bagasi dan dokumen.
"Produk ini juga mencakup perjalaann dan akomodasi bagi anggota kelurga apabila terjadi satu dan lain hal pada peserta selama berada di tanah suci," tutupnya.
Kerja sama ini untuk menjamin perlindungan bagi jamaah umrah dan Haji atas berbagai risiko yang dapat terjadi Selama perjalanan ibadah. Mulai dari risiko kecelakaan, kehilangan barang higga keterlambatan perjalanan.
"Melalui perlindungan yang diberikan MNC Insurance, kami berharap seluruh jamaah umrah dan haji dapat menjalankan ibadahnya dengan lebih tenang dan nyaman, sehingga dapat kembali ke tanah air menjadi haji mabrur," kata Sylvy di MNC Financial Center, Jakarta, Jumat (20/5/2016).
Dia menjelaskan, perlindungan perjalanan umrah dan haji ini diberikan oleh MC Insurance mencakup perlindungan atas kecelakaan diri dan biaya pengobatan jamaah umrah dan haji, atas barang berupa bagasi dan dokumen.
"Produk ini juga mencakup perjalaann dan akomodasi bagi anggota kelurga apabila terjadi satu dan lain hal pada peserta selama berada di tanah suci," tutupnya.
(izz)