Makna Idul Adha Buat Menteri Perhubungan

Senin, 12 September 2016 - 13:43 WIB
Makna Idul Adha Buat...
Makna Idul Adha Buat Menteri Perhubungan
A A A
JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memiliki makna tersendiri dalam menyambut Hari Raya Idul Adha. Tahun ini, Budi lebih menginginkan tali persaudaraan dengan penduduk sekitar wilayah kerjanya seperti Pelabuhan Tanjung Priok.

Dia menyampaikan, hubungan yang mencair tersebut sudah dilakukan. Salah satunya dengan mengikuti shalat Idul Adha di Masjid Jami At Tauhid, Jalan Jampea RW 1 Koja, Jakarta Utara, hari ini.

"Saya memang ingin dengan penduduk di sekitar cair. Punya hubungan silaturahmi yang baik, alhamdulillah sudah kita lakukan," ujarnya di Jakarta, Senin (12/9/2016).

Eks direktur utama Angkasa Pura II ini berpesan kegiatan kurban hewan harus masih sesuai dengan aturan yang berlaku. Sama seperti Kementerian Perhubungan yang punya kegiatan menjadikan Pelabuhan Tanjung Priok menjadi real hub.

"Ya pesan saya filosofi kurban masih tetap eksis, kalau kita ingin jadi real hub ya pengorbanan seperti Idul Adha seperti lakukan berkorban sesuatu. Berkorban tidak dalam zona comfort manja-manja, seperti hari ini kalian ke sini berkurban," kata Budi.

Budi menambahkan tidak hanya dirinya yang berkurban hari ini. Para direktur jenderal (dirjen) juga melakukan hal sama di tempat lain.
"Kemenhub tidak hanya di sini, saya di sini, dirjen udara di Soekarno-Hatta, dirjen KA di Senen, dirjen darat di Pulogadung. Jadi semua merasakan, ini menjadi titik lebih mesra, lebih saling membantu," pungkasnya.
(dol)
Berita Terkait
Angkutan Laut Dibuka...
Angkutan Laut Dibuka 7 Juni, Kemenhub Minta Antisipasi New Normal
Jalankan Prinsip Pola...
Jalankan Prinsip Pola Kemitraan, Kemenhub Raih Penghargaan dari KPPU
Revitalisasi Terminal,...
Revitalisasi Terminal, Kemenhub Ingin Angkutan Massal Terintegrasi
Hapus Monopoli Jasa...
Hapus Monopoli Jasa Kepelabuhanan, Ditjen Hubla Teken Perjanjian Konsesi dengan PT LIS
Persiapkan SDM Unggul,...
Persiapkan SDM Unggul, Kemenhub Kini Punya Program Studi Magister Terapan
Insiden Trigana Air...
Insiden Trigana Air di Bandara Sentani, Kemenhub Pastikan Tak Ada Korban Jiwa
Berita Terkini
Satu Dekade, Lionel...
Satu Dekade, Lionel Group Komit Beri Pelayanan Terbaik ke Pelanggan dan Mitra Bisnis
2 jam yang lalu
JPMorgan Bunyikan Alarm...
JPMorgan Bunyikan Alarm Resesi Amerika, Ini Biang Keroknya
2 jam yang lalu
14 Tahun Dipimpin Ririek,...
14 Tahun Dipimpin Ririek, Telkom Akselerasi Transformasi untuk Perkuat Ekosistem Digital Nasional
3 jam yang lalu
Konsolidasi Aset BUMN...
Konsolidasi Aset BUMN Masuk Tahap Akhir, Begini Bocoran CEO Danantara
3 jam yang lalu
Arsari Group Sangkal...
Arsari Group Sangkal Hashim Jabat Preskom di PT TMS
3 jam yang lalu
Efek FCTC Bikin Pelaku...
Efek FCTC Bikin Pelaku Industri Tembakau Was-was
3 jam yang lalu
Infografis
Daftar Menteri Kabinet...
Daftar Menteri Kabinet Merah Putih, Dilantik Prabowo Hari Ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved