Maskapai Perang Tarif Tiket, Penumpang di Bandara Juanda Naik

Kamis, 29 Desember 2016 - 16:16 WIB
Maskapai Perang Tarif...
Maskapai Perang Tarif Tiket, Penumpang di Bandara Juanda Naik
A A A
SIDOARJO - Menjelang libur tahun baru 2017, arus penumpang di Bandara Internasional Juanda, Sidoarjo hari ini melonjak. Seiring dengan lonjakan ini, sejumlah maskapai penerbangan murah mulai perang tarif tiket.

Sementara kemacetan panjang dampak dari lonjakan penumpang ini terjadi di pintu masuk bandara, khususnya di terminal I Bandara Juanda. Ratusan calon penumpang tampak memadati terminal keberangkatan domestik tersebut.

Akibatnya, selain terjadi antrean panjang calon penumpang di loket chek-in bandara, antrean kemacetan kendaraan bermotor juga tampak di pintu masuk bandara hingga mencapai 2 km.

Lonjakan arus penumpang libur tahun baru melalui Bandara Juanda ini masih didominasi rute penerbangan gemuk, seperti tujuan Jakarta dan Denpasar yang dilayani sejumlah maskapai penerbangan murah atau low cost carrier.

Ratusan calon penumpang liburan tahun baru ini lebih banyak yang memilih penerbangan murah. Sehingga, menumpuk di terminal 1 Bandara Juanda, di mana sejumlah maskapai penerbangan murah mulai perang harga tiket, sehingga berpengaruh pada lonjakan arus penumpang. "Saya mau ke Jakarta, harga tiket masih murah," kata salah satu penumpang, Nita, Kamis (29/12/2016).

Menurut data OT Angkasa Pura I Surabaya, sejak Kamis dinihari hinga pukul 13.00 WIB, jumlah penumpang berangkat melalui Bandara Juanda mencapai lebih dari 25 ribu orang atau meningkat sekitar 45% dibanding hari sebelumnya yang rata-rata didominasi penumpang berangkat tujuan Jakarta dan Denpasar

Pihak Angkasa Pura I Surabaya memprediki puncak lonjakan arus penumpang libur tahun baru melalui Bandara Juanda Sidoarjo ini akan terjadi pada sehari menjelang tahun baru.
(izz)
Berita Terkait
402 Pesawat dan 98 Extra...
402 Pesawat dan 98 Extra Flight Siap Beroperasi Saat Nataru 2022-2023
Libur Natal 2023, Jumlah...
Libur Natal 2023, Jumlah Penumpang KA dan Pesawat di Yogyakarta Melonjak Signifikan
Puncak Arus Mudik Nataru,...
Puncak Arus Mudik Nataru, Penumpang Pesawat Mengular di Bandara Soetta
Libur Natal dan Tahun...
Libur Natal dan Tahun Baru, Pergerakan Penumpang di Bandara Soetta Capai 1,02 Juta Orang
Penumpang di Bandara...
Penumpang di Bandara Juanda Diprediksi Capai 627.486 Orang saat Nataru
Jelang Libur Nataru,...
Jelang Libur Nataru, Penumpang Bus di Terminal Kalideres Alami Kenaikan
Berita Terkini
Pasarkan Produk Green...
Pasarkan Produk Green Coke, Pertachem Dorong Hilirisasi Nasional
14 menit yang lalu
Transformasi ESG Berbasis...
Transformasi ESG Berbasis Teknologi, Envicount Luncurkan Platform Inovatif
53 menit yang lalu
Siasati Tarif Trump,...
Siasati Tarif Trump, RI Siap Genjot Pasar Ekspor Eropa dan Australia
1 jam yang lalu
Dukungan BRI Antar Usaha...
Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Rambah Pasar Internasional
3 jam yang lalu
AS Menang Banyak? Ini...
AS Menang Banyak? Ini Tawaran Indonesia dalam Negosiasi Tarif
3 jam yang lalu
Tren Baru: Transformasi...
Tren Baru: Transformasi Konsep Mal ke Modern Culture untuk Urban Lifestyle
4 jam yang lalu
Infografis
Kehadiran Tentara NATO...
Kehadiran Tentara NATO di Ukraina Berarti Perang Habis-habisan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved